News

Dampingi Wapres Ma’ruf Amin, Mensos Risma Saksikan Penyaluran Santunan Rp7,17 M

WARTAEVENT.com – Cianjur. Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini mendampingi KH. Ma’ruf Amin, Wakil Presiden menyerahkan santunan dengan nilai total Rp7,17 M.

Santunan ini diberikan secara simbolis kepada ahli waris korban meninggal dunia akibat gempa di Cianjur. Santunan diserahkan kepada 478 ahli waris masing-masing Rp15 juta.

Baca Juga : Ini Strategi Kemensos Sukses Mengakselerasi Kesejahteraan Masyarakat

Penyerahan santunan dilakukan di Kampung Lanjung, Desa Cijendil, Kecamatan Cugenang, Kabupaten Cianjur. Selain menyerahkan santunan, Wapres juga menyerahkan 2.000 paket sembako kepada masyarakat.

Dalam keterangannya di hadapan media, Mensos menghimbau kepada ahli waris agar menggunakan santunan sesuai dengan kebutuhan dan dapat berhemat.

Baca Juga : Kemensos Beri Penghargaan ke Mitra Strategis dalam Penanganan Bencana, Salah Satunya Yayasan Wings Peduli

“Kalau misalkan kebutuhan makan kan bisa dipenuhi dari dapur umum.Jadi tidak perlu mengadakan sendiri. Yang kedua bisa berhemat,” katanya saat ditemui di lokasi pengungsian Lapangan Jagaraksa Warungkondang pada Rabu (04/01/2023).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *