Categories: Lifestyle

Anggun Ciptakan Sensasi pada Sampul Majalah Hits Perancis

Warta Event – Jakarta.Juara World Music Award, juri Asia’s Got Talent dan Goodwill Ambassador United Nations,Anggun, tampil di sampul edisi bulan ini dari majalah Perancis yang sangat berpengaruh ‘Technikart’ dalam tampilan urban yang benar-benar tidak terduga.

Penggemar Perancis tampaknya akan terkejut. Terbiasa melihat bintang mereka dengan gaun glamor yang indah dari para perancang busana terbaik, mereka akan menemukan Anggun versi baru.

Majalah tersebut menampilkan enam halaman yang mengulas dirinya secara tuntas sebagai sosok seorang artis, penulis lagu dan produser berbakat yang mengalir dalam dua sudut pandang budaya yang berbeda.

Di tanah kelahirannya Indonesia, Anggun selalu tumbuh dan dicitrakan sebagai sosok seorang perempuan yang bebas kemudian dikenal dengan cepat sebagai ‘Lady Rock’. Kemudian, secara Internasional, Anggun pun citranya terbangun sebagai wanita yang glamor dan elegan. Sehingga ia mendapat gelar ‘Princess from Asia’ atau ‘Ratu dari Asia’.

Anggun, Mengatakan, bahwa dirinya mengaku ingin memberi kejutan kepada para penggemar internasional melalui sesi wawancara dimana ia mengungkapkan jati dirinya yang sebenarnya.

“Masyarakat Eropa melihat saya sangat berbeda dari pubik yang berada di Asia, saya ingin menceritakan kisah saya dengan cara yang lebih pribadi. Saya sadari bahwa beberapa penggemar saya pasti akan terkejut, tetapi setelah 20 tahun berkarir Internasional, itu baik untuk mengejutkan mereka dan untuk berpikir out of the box,” urai Anggun.

Dalam artikelnya, Anggun menceritakan tentang masa muda nya di Indonesia. Tentang awal berkarir yang dimulai pada usia sembilan tahun dan tentang perjuangannya untuk hak-hak asasi wanita.

Kemudian ia pun menjadi sosok perempuan penting dalam isu seputar lingkungan. Dan, yang terbaru tentang kesuksesan singlenya ‘What We Remember’ yang telah bertengger di tangga lagu Billboard Dance Charts di Amerika selama 16 minggu berturut-turut. [Fatkhurrohim]

Tags: #anggun
Fatkhurrohim

Leave a Comment

Recent Posts

Starlink dari SpaceX Perusahaan Besutan Elon Musk Janjikan Menjelajah ke Pelosok Terpencil

WARTAEVENT.com – Bali. Internet Starlink, layanan internet menggunakan satelit yang dikembangkan oleh SpaceX perusahaan teknologi asal Amerika Serikat milik Elon… Read More

28 mins ago

Upacara Segara Kerthi Tandai Pembukaan Konvensi World Water Forum ke-10 di Bali

WARTAEVENT.com - Bali. Filosofi air tampak saat digelarnya upacara Segara Kerthi. Upacara tersebut sebagai bentuk wujud rasa syukur umat manusia dalam… Read More

35 mins ago

Loic Fauchon Puji Indonesia Sebagai Tuan Rumah Terbaik Konvensi World Water Forum

WARTAEVENT.com – Bali. Saat membuka penyelenggaraan Konvensi World Water Forum ke-10 di Bali dari tanggl 18-25, Loic Fauchon, Presiden World… Read More

40 mins ago

Kali Kedua, adidas Originals dan KoRn Merilis Koleksi Kolaborasi

WARTAEVENT.com – Jakarta. Mengikuti kesuksesan kolaborasi sebelumnya di tahun 2023, adidas Originals dan band metal asal California, KoRn, kembali dengan… Read More

1 day ago

Mangkuluhur ARTOTEL Suite Gelar Pameran Tunggal Karya Seniman Ramrama Bertajuk ‘Harmony’

WARTAEVENT.com – Jakarta. Mangkuluhur ARTOTEL Suites kembali mempersembahkan pameran lukisan tunggal kaya akan warna baru dan menginspirasi bertajuk ‘Harmony, karya… Read More

1 day ago

Diplomasi Kopi: Memuliakan Harta Papua

WARTAEVENT.com – Jakarta. Pertemuan informal antara para pebisnis kopi Papua dengan pejabat Kementerian Luar Negeri (Kemlu) dan para Duta Besar… Read More

1 day ago