Categories: Hotel

ARTOTEL Haniman – Ubud Hadir Menawarkan 20 Kamar Butik

Warta Event – Jakarta. Baru-baru ini, ARTOTEL Indonesia melakukan penandatanganan kontrak kerjasama dengan PT GBHH GLOBAL DEWATA selaku pemilik hotel yang akan dibangun dan dikelola dengan menggunakan brand ARTOTEL dan berkonsep hotel design yang terinspirasi dari seni.

Penandatanganan kerjasama ini dilakukan oleh CEO ARTOTEL Indonesia, Erastus Radjimin, dan Michael Komala mewakili PT GBHH GLOBAL DEWATA. Hotel yang diberinama ARTOTEL Haniman – Ubud ini tahap pembangunannya dimulai pada bulan ini dan akan dibuka untuk umum pada bulan Desember mendatang.

ARTOTEL Haniman – Ubud, yang terletak di Jalan Jatayu, Desa Tebasaya, Ubud, dengan luas sebesar 1.200 meter persegi ini dibuat sangat spesial dengan menawarkan 20 kamar butik yang dirancang sedemikian rupa untuk memanjakan tamu di tengah kehijauan Ubud.

Hotel yang dirancang dengan tiga lantai ini akan ditunjang dengan fasilitas kolam renang, pusat kebugaran, restoran 24 jam, dan ruang terbuka di atas hotel. Lokasi strategis ARTOTEL Haniman – Ubud yang terletak di tengah Ubud memberikan akses mudah kepada tamu hotel untuk menjelajahi destinasi wisata unggulan yang ada di Ubud.

Erastus Radjimin, CEO ARTOTEL Indonesia, mengatakan, sebagai salah satu daerah legendaris di Bali, Ubud terkenal dengan pusat kebudayaan dan lingkungannya yang asri, secara pribadi ia sangat yakin keunikan dan konsep yang diusung oleh ARTOTEL Haniman – Ubud akan menambah keberagaman warna Ubud sebagai daerah pusat seni dan kebudayaan, baik seni tradisional maupun kontemporer. [Fatkhurrohim]

Fatkhurrohim

Leave a Comment

Recent Posts

AYANA Hospitality Adakan Event Wedding Showcase “Vows & Veils” Simak Tanggal dan Lokasinya

WARTAEVENT.com – Jakarta. AYANA Hospitality umumkan penyelenggaraan event "Vows & Veils" Wedding Showcase pada tanggal 13 hingga 14 Juli 2024,… Read More

10 hours ago

Kenaikan Peringkat TTDI Indonesia Jadi Basis Pengembangan Sektor Parekraf di Masa Depan

WARTAEVENT.com – Jakarta. Kenaikan peringkat Travel & Tourism Development Index (TTDI) Indonesia yang signifikan menjadi dasar pembangunan sektor pariwisata dan… Read More

11 hours ago

Menteri Sandiaga Uno Beri Tips Hadapi Netizen +62 di Acara TERMINAL Vol. 3

WARTAEVENT.com – Ungaran. Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno memberikan tips jitu dalam menghadapi netizen Indonesia yang… Read More

11 hours ago

Menparekraf Sandiaga Uno Resmikan “Senandung Dewi 2024” untuk Tingkatkan Kunjungan Wisata ke Desa Wisata

WARTAEVENT.com – Jakarta. Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno meresmikan "Senandung Dewi (Semarak Event Unggulan di Desa… Read More

11 hours ago

Ini Cara Nikmati Liburan Sekolah Seru di Grand Swiss-Belhotel Darmo Surabaya untuk Anak-Anak

WARTAEVENT.com – Surabaya. Libur sekolah telah tiba, saat yang tepat untuk mengajak anak-anak berpetualang dan menciptakan momen berharga yang tak… Read More

1 day ago

ISCOMICE Jilid 2 Digelar Bulan Ini Bertemakan “Accelerate The Growth of Quality Tourism Through The MICE Industry”

WARTAEVENT.com – Depok. Program Studi MICE (Meeting, Incentive, Convention, Exhibition) - Politeknik Negeri Jakarta (PNJ) menyelenggarakan International Scientific Conference of… Read More

1 day ago