News

Berani Jujur dengan Karya Sendiri Cara Ampuh Hindari Plagiat

WARTAEVENT.com – Kediri. Kementerian Komunikasi dan Informatika RI (Kemkominfo RI) menyelenggarakan 1.251 kegiatan webinar Literasi Digital melalui aplikasi zoom dari bulan Mei hingga Desember 2021 mendatang.

Kegiatan Literasi Digital ini bertujuan untuk mendukung percepatan transformasi digital, peningkatan kapasitas, awareness, dan diseminasi pemanfaatan teknologi digital agar masyarakat dapat memanfaatkan internet dengan benar dan bertanggung jawab.

Penyelenggaraan Kegiatan webinar Literasi Digital di Jawa Timur I kali ini diselenggarakan di Kabupaten Kediri pada hari Kamis (11/11/2021) dengan mendatangkan 4 narasumber yaitu Muhammad Munawar, Bawinda Lestari, Mira Sahid,Elly Nurul dan Praseno Nugroho.

Dalam acara Lierasi Digital kali ini, tema yang diangkat adalah “Mengasah Hobi Melalui Dunia Digital”. Dan Literasi Digital kali ini diikuti oleh 362 peserta dari berbagai kalangan masyarakat.

Salah satu pertanyaan yang ditujukan kepada narasumber Mira Sahid adalah, dalam berdunia digital kita harus menghargai hak kekayaan inteklektual orang lain dengan tidak plagiarism konten atau karya orang,.

Bagiamana cara agar kita terhindar dari hal demikian.? Adakah referensi agar konten atau karya yang kita buat nantinya tidak termasuk dalam plagiarism.?

Dan pada saat itu Mira Sahid langsung memberikan jawaban, kita harus sadar budi, sadar etika, sadar Tuhan. Berikan hal-hal yang baik maka kebaikan akan kembali pada kita. Kita harus jujur. 

Harus jujur dengan konten kita, dan akan berdampak pada masa mendatang. Kita bisa gunakan mekanisme trial and error, kita harus cari tau konten yang pas dan bisa diterima dengan pasar follower seperti apa. Kita biisa juga menggunakan search engine. 

Kita harus menjadi orang yang bijak. Harus mengetahui mana-mana saja yang perlu dilakukan dan yang tidak perlu dilakukan. Baik dalam menggunakan sosial media dalam bentuk komentar, posting, dan lain sebagainya. Jika ingin memberikan kritik saran dan masukan, sampaikan kritik pada ruang privat, bukan pada ruang publik.

Tujuan utama Kementerian Komunikasi dan Informatika menggelar webinar Literasi Digital ini karena diharapkan masyarakat Indonesia pada akhir tahun ini mencapai 10 juta orang terliterasi dan diharapkan meningkat menjadi 1.653 juta orang di tahun 2024 mendatang.

Literasi Digital yang mengakat tema besar Indonesia Makin Cakap Digital ini membahas 4 pilar utama Literasi Digital yakni, budaya bermedia (digital culture), aman bermedia (digital safety), etis bermedia (digital ethics) dan cakap bermedia digital (digital skills). [*]

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *