Categories: News

Blue Bird Menjadi Official Partner Wonderful Indonesia

Warta Event – Jakarta. BLUE Bird moda transportasi terbesar di Indonesia pada hari Senin (26/03/2018) kemarin, telah melakukan kerja sama dengan Kementerian Pariwisata dalam mensukseskan “Visit Wonderful Indonesia” di kantor pusat Blue Bird di Mampang Prapatan, Jakarta Selatan. Bentuk riil kerjasama ini ditandai dengan pencantuman logo Wonderful Indonesia di seluruh armada Blue Bird.

Penandatanganan kerja sama tersebut dilakukan oleh Ketua II Co-Branding Kementerian Pariwisata Indonesia sekaligus Tenaga Ahli Bidang Manajemen Strategis Kementerian Pariwisata Indonesia Priyantono Rudito dan Direktur PT Blue Bird Tbk Andre Djokosoetono disaksikan oleh Menteri Pariwisata (Menpar) Arief Yahya dan Direktur Utama PT Blue Bird Tbk Purnomo Prawiro.

Arief Yahya, Menteri Pariwisata (Menpar), mengatakan, transportasi menjadi salah satu hal penting dalam memberikan pengalaman prima kepada para wisatawan. Dan Blue Bird yang telah dikenal luas akan kenyamanan dan layanan yang tersebar di berbagai kota di Indonesia merupakan mitra strategis dalam mencapai target 17 juta kunjungan wisman.

“Tahun 2018 ini menjadi salah satu tahun terpenting bagi industri pariwisata Indonesia. Tahun ini kita menjadi tuan rumah penyelenggaran event internasional Asian Games 2018 di Jakarta dan Palembang pada Agustus dan Pertemuan Tahunan IMF dan Bank Dunia (IMF-WB) di Bali pada Oktober mendatang yang akan dihadiri ribuan peserta (wisman) dari mancanegara,” kata Menpar Arief Yahya.

Guna mensukseskan kedua event terbesar di Indonesia itu Menpar Arief terus meningkatkan unsur 3A (Aksesbilitas, Akomodasi, Amenitas). Dngan cara bekerja sama dengan stakeholders. Termasuk dengan Blue Bird yang selama ini menjadi market leader di jasa layanan transportasi.

Terkait dengan pengetahuan destinasi, Menpar Arief berjanji akan melatih para driver Blur Bird tentang destinasi pariwisata di Indonesia. “Nantinya, 35 ribu driver Blue Bird yang ada di 18 kota akan saya latih. Jadi konsepnya, training of trainer. Saya membayangkan, driver taksi Blue Bird ini sama dengan taksi Black Cab di London yang paham destinasi atau tourism friendly,” tambahnya.

Sementara itu, Purnowo Prawiro, Direktur Utama Blue Bird Tbk, mngungkapkan, kerja sama yang dilaksanakan dengan Kemenpar tidak lepas dari komitmen Blue Bird sebagai perusahaan penyedia layanan transportasi yang sangat mengutamakan faktor keamanan, kenyamanan, dan kemudahan, untuk turut berperan dan memberikan sumbangsih terhadap pengembangan industri pariwisata nasional.

Bagi Blue Bird, kerja sama ini merupakan amanah yang diterima sebagai sebuah kewajiban untuk brand pariwisata Indonesia yang tumbuh dan berkembang di Indonesia bersama-sama menjelajahi setiap ruas dan bagian Indonesia.

“Dengan standar tinggi akan kualitas pelayanan yang kami miliki serta ketersediaan armada di kota-kota utama Indonesia, kami yakin Blue Bird dapat berperan aktif dalam membantu kegiatan promosi dan upaya menarik wisatawan yang dilaksanakan Kemenpar,” pungkas Purnomo. [Fatkhurrohim]

Fatkhurrohim

Leave a Comment

Recent Posts

ARTOTEL Yogyakarta Hadirkan Paket Spa dan Stacion ‘Spacation’

WARTAEVENT.com – Yogyakarta. Menyambut pertengahan tahun dan liburan panjang, ARTOTEL Yogyakarta hadirkan promo “SPACATION” sebagai treatment yang bisa dinikmati para… Read More

8 hours ago

Starlink dari SpaceX Perusahaan Besutan Elon Musk Janjikan Menjelajah ke Pelosok Terpencil

WARTAEVENT.com – Bali. Internet Starlink, layanan internet menggunakan satelit yang dikembangkan oleh SpaceX perusahaan teknologi asal Amerika Serikat milik Elon… Read More

20 hours ago

Upacara Segara Kerthi Tandai Pembukaan Konvensi World Water Forum ke-10 di Bali

WARTAEVENT.com - Bali. Filosofi air tampak saat digelarnya upacara Segara Kerthi. Upacara tersebut sebagai bentuk wujud rasa syukur umat manusia dalam… Read More

20 hours ago

Loic Fauchon Puji Indonesia Sebagai Tuan Rumah Terbaik Konvensi World Water Forum

WARTAEVENT.com – Bali. Saat membuka penyelenggaraan Konvensi World Water Forum ke-10 di Bali dari tanggl 18-25, Loic Fauchon, Presiden World… Read More

21 hours ago

Kali Kedua, adidas Originals dan KoRn Merilis Koleksi Kolaborasi

WARTAEVENT.com – Jakarta. Mengikuti kesuksesan kolaborasi sebelumnya di tahun 2023, adidas Originals dan band metal asal California, KoRn, kembali dengan… Read More

2 days ago

Mangkuluhur ARTOTEL Suite Gelar Pameran Tunggal Karya Seniman Ramrama Bertajuk ‘Harmony’

WARTAEVENT.com – Jakarta. Mangkuluhur ARTOTEL Suites kembali mempersembahkan pameran lukisan tunggal kaya akan warna baru dan menginspirasi bertajuk ‘Harmony, karya… Read More

2 days ago