Categories: News

Cara Membuat Konten yang Baik di Sosial Media

WARTAEVENT.COM, Kab. Sampang – Sosial media sangat melekat pada kehidupan kaum milenial. Bukan hanya untuk keperluan bisnis saja tapi juga sebagai sarana untuk berbagi segala hal yang bermanfaat untuk banyak orang. Konten yang dibuat juga beragam. Bisa berupa desain grafis, infografis, video, ataupun foto.

Jika sekadar membuat konten posting tanpa memikirkan dampak setelahnya, konten akan menjadi kurang bermanfaat atau tidak tercapai tujuan yang diinginkan. Apalagi jika menggunakan sosial media sebagai sarana bisnis.

“Konten yang akan dibuat harus dipikirkan sebaik mungkin agar bisa sesuai dengan tujuan konten itu dibuat, yaitu penjualan,” papar Rinanti Adya Putri, Operations Executive at ZALORA Group, sebagai Key Opinion Leader, dalam Webinar Gerakan Nasional Literasi Digital 2021 untuk wilayah Kabupaten Sampang, Jawa Timur, Kamis (2/9/2021).

Ini cara membuat konten yang baik di sosial media, seperti:

  • Kenali target audience akun

Sebelum membuat konten yang baik di sosial media, harus mengenali dulu siapa audience dari akun sosial media yang buat. Mengenali target audience sangat penting untuk pembuatan sebuah konten. Hal itu akan menentukan materi yang disampaikan, gaya bahasa, atau waktu penayangan konten.

  • Rencanakan konsep materi yang jelas

Setelah jelas target audience sosial media, mulai buat konsep materi yang jelas. Tentukan tujuan dari membuat konten itu apa agar konten tepat guna. Jika memiliki tujuan audience akun sosial media membeli produk maka buat turunan yang bisa mendukung tujuan itu tercapai. Konsep yang jelas juga akan membantu melakukan evaluasi di akhir bulan.

  • Buat konten yang berkualitas

Konten yang baik di sosial media adalah konten yang berkualitas. Tanda suatu konten itu berkualitas adalah banyak audience yang merasa bermanfaat setelah melihat konten. Jika audience akun sosial media merasa bermanfaat pasti akan tinggi responnya, entah itu dari like, share, atau komen.

Webinar Gerakan Nasional Literasi Digital (GNLD) 2021 – untuk Indonesia #MakinCakapDigital diselenggarakan Kementerian Komunikasi dan Informatika (KemenKominfo) bersama Siberkreasi. Webinar wilayah Kabupaten Sampang, Jawa Timur, Kamis (2/9/2021) juga menghadirkan pembicara Muhammad Fauzan (Profesional Trainer & Penulis), Tiurida Lily Anita (Faculty Member Binus University), Dr. Moh. Zahyyadi (Dosen Pendidikan Matematika Universitas Madura), dan Farisi (Ketua PC IPNU Sampang).

Gerakan Nasional Literasi Digital 2021 – untuk Indonesia #MakinCakapDigital melibatkan 110 lembaga dan komunitas sebagai agen pendidik Literasi Digital. Kegiatan ini diadakan secara virtual berbasis webinar di 34 Provinsi Indonesia dan 514 Kabupaten.

Kegiatan ini menargetkan 10.000.000 orang terliterasi digital pada tahun 2021, hingga tercapai 50 juta orang terliterasi digital pada 2024. Berlandaskan 4 pilar utama, Budaya Bermedia Digital (Digital Culture), Aman Bermedia (Digital Safety), Etis Bermedia Digital (Digital Ethics), dan Cakap Bermedia Digital (Digital Skills) untuk membuat masyarakat Indonesia semakin cakap digital.

redaksi wartaevent

Leave a Comment

Recent Posts

Indonesia Jadi Tuan Rumah UN CAP-CSA 2025: Fokus pada Pariwisata Berkelanjutan

WARTAEVENT.com – Filipina. Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Salahuddin Uno, menghadiri “The 36th Joint Meeting of the UN… Read More

8 hours ago

Menparekraf Sandiaga Uno Berharap Makassar Siap Menjadi Pusat Festival Musik di Asia Tenggara

WARTAEVENT.com – Makassar. Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Salahuddin Uno, mengumumkan kebijakan baru dari Pemerintah Pusat melalui Presiden… Read More

8 hours ago

Serunya Cooking Class Menghias Donat di Spoonful All Day Dining Bandung

WARTAEVENT.com – Bandung. Spoonful All Day Dining menghadirkan program cooking class anak yang dapat mengasah kreativitas melalui kegiatan menghias donat.… Read More

2 days ago

Menparekraf Ajak Travel Agent Tiongkok Tingkatkan Wisata ke Indonesia

WARTAEVENT.com – Shanghai. Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno mengundang agen perjalanan di Tiongkok untuk meningkatkan jumlah… Read More

2 days ago

Menparekraf Sandiaga Uno Jajaki Kerja Sama Pariwisata dengan Trip.com dan Juneyao Airlines

WARTAEVENT.com – Shanghai. Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno melakukan kunjungan kerja ke Trip.com dan Juneyao Airlines… Read More

2 days ago

Kemendikbudristek Rilis Seri Monolog “Di Tepi Sejarah” Musim Ketiga dan Buku Antologi Naskah

WARTAEVENT.com – Jakarta. Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia (Kemendikbudristek) kembali mengangkat kisah-kisah inspiratif dari tokoh sejarah melalui… Read More

2 days ago