News

Dua Platform Go Digital Kelola Pemasaran Digital Hotel & Homestay di Indonesia

Warta Event – Tangsel. KlikStay yang merupakan perusahaan Digital Marketing Solution, diwakili oleh Ricky Theodores selaku CEO bersama dengan unit Indonesia Tourism Exchange (ITX) – Telkomsigma, merupakan Open Marketplace Pariwisata di Indonesia – diwakili oleh Tri Agung Disna Saputra selaku Project Director, telah melakukan penandatanganan dokumen kerja sama integrasi platform dan pengelolaan pemasaran digital untuk hotel dan homestay yang telah tergabung dalam platform ITX di seluruh Indonesia.

Penandantanganan kerja sama ini berlangsung pada hari Kamis, (21/12/2017) lalu di kantor pusat Telkomsigma Lt. 4, Jl. Kapt. Subijanto BSD, Tangerang Selatan. Dengan ditandatanganinya dokumen kerjasama, maka proses integrasi antara kedua system KlikStay dan ITX yang berbasis digital mulai dilaksanakan dan diharapkan selesai pada akhir Desember 2017.

Baik KlikStay maupun ITX memiliki kesamaan Visi dalam memajukan hotel-hotel kecil dan homestay dalam hal pemasaran digital serta mendukung program pemerintah dalam mensukseskan pariwisata Indonesia khususnya dalam program ‘Indonesia Incorporated’ yaitu membangun 20.000 Homestay Desa Wisata diseluruh Indonesia.

Ricky Theodores, CEO KlikStay mengatakan, dari tahun ke tahun, survey menunjukkan bahwa perilaku customer dalam melakukan pencarian dan pemesanan akomodasi sudah bergeser ke arah digital, dimana yang menjadi fokus adalah mobile, mudah, terjangkau dan konfirmasi instan.

Perubahan kedua yang tidak kalah penting adalah kecenderungan ‘smart traveller’ lebih tertarik dengan akomodasi non-standardize yang menawarkan pengalaman lebih personal serta memberikan kesempatan untuk menikmati kearifan lokal di setiap destinasinya.

Disaat yang bersamaan terdapat banyak hotel kecil dan homestay yang mengalami kesulitan untuk mengejar trend terutama dari sisi teknologi digital dan human resources yang terkait.

image
Ricky juga menyampaikan bahwa kerjasama antara KlikStay dengan ITX merupakan suatu terobosan dimana kedua perusahaan berbasis teknologi internet ini akan saling melengkapi dan melakukan ‘collaboration marketing’ sehingga tercipta suatu produk yang sangat lengkap, mudah dan terjangkau untuk digunakan oleh hotel kecil dan homestay.

KlikStay sebagai ‘Digital Marketing Solution’ menyediakan berbagai perangkat elektronik yang saling terintegrasi dalam sebuah aplikasi mobile yang dapat di-unduh secara gratis. Mulai dari Hotel System (PMS), website, payment gateway, channel manager, pricing manager, sampai dengan mobile apps semuanya bisa didapatkan oleh hotel-hotel kecil dan homestay secara gratis.

Sementara ITX yang merupakan ‘Open Marketplace Digital’ yang sudah mempunyai inventory produk pariwisata lebih dari 12.000 properti yang mencakup hotel berbintang, hotel non bintang, desa wisata, homestay dan berbagai produk pendukung seperti tour packages, transportasi dan wahana wisata akan terus berkembang dengan pesat sesuai dengan targetnya.

Pada kesempatan yang sama, Tri Agung Disna Saputra selaku Project Director ITX menyatakan, ITX adalah open marketplace digital, tempat bertemunya para pelaku bisnis pariwisata untuk menjual produknya secara online. ITX mendukung pelaku pariwisata Indonesia ‘GO DIGITAL’ dengan meningkatkan ‘Customer Experience’ secara komprehensif dan cost effective.

Saat ini ITX sudah mempunyai inventory produk pariwisata lebih dari 12.000 properti yang mencakup hotel berbintang, hotel non bintang, desa wisata, homestay dan berbagai produk pendukung seperti tour packages, transportasi dan wahana wisata. Sekitar 8.000 produk tersebut sudah bisa dijual ke berbagai channel dan sebagian sudah aktif bertransaksi.

“Kami senang bisa bekerjasama dengan KlikStay sebagai perusahaan yang mempunyai kesamaan Visi. Dengan terintegrasi-nya system kami maka dalam waktu dekat akan tercipta suatu sistem Pemasaran Digital Hotel dan Homestay yang terpadu ‘end to end’, murah dan sangat efektif. Harapan kami program GO DIGITAL Pariwisata Indonesia dapat ter-akselarasi dengan kerjasama ini,” pungkas Tri. [Fatkhurrohim]