Categories: News

Ikuti Cara Ini Anak Muda, Ketika Bicara di Ruang Publik

WARTAEVENT.com – Malang. Kementerian Komunikasi dan Informatika RI (Kemkominfo RI) menyelenggarakan 1.251 kegiatan webinar Literasi Digital melalui aplikasi zoom dari bulan Mei hingga Desember 2021 mendatang.

Kegiatan Literasi Digital ini bertujuan untuk mendukung percepatan transformasi digital, peningkatan kapasitas, awareness, dan diseminasi pemanfaatan teknologi digital agar masyarakat dapat memanfaatkan internet dengan benar dan bertanggung jawab.

Penyelenggaraan Kegiatan webinar Literasi Digital di Jawa Timur I kali ini diselenggarakan di Kabupaten Malang pada hari ini Rabu (06/10/2021) dengan mendatangkan 4 narasumber yaitu Masithoh Azzahro Lutfiasari, Munif Chatib, Ulil Albab, Tio Utomo dan Rizky Ardi Nugroho (KOL).

Pada acara kali ini, tema yang diangkat adalah “Tinggalkan Jejak Digital Yang Baik”. Dan diikuti oleh 1.222 peserta dari berbagai kalangan masyarakat.

Salah satu pertanyaan yang ditujukan kepada narasumber Munif Chatib adalah, bagaimana generasi muda harus melihat bahwa era digital ini menjadi sarana untuk berpendapat ke ruang publik. sehingga anak sekarang berani untuk berpendapat (tidak hanya diam). 

Dan pada saat itu Munif Chatib langsung memberikan jawaban, harus dilatih dengan teknik-teknik khusus sehingga anak muda dalam berpendapat bisa secara baik tersampaikan dan tidak hanya diam. 

Apabila dilatih maka bisa memiliki keterampilan dalam beropini dan akan bertanggung jawab atas apa yang sudah disampaikan dalam bentuk pendapat. Berpendapat yang baik dan benar tidak hanya berlaku di dunia maya saja namun juga di dunia nyata.

Tujuan utama Kementerian Komunikasi dan Informatika menggelar webinar Literasi Digital ini karena diharapkan masyarakat Indonesia pada akhir tahun ini mencapai 10 juta orang terliterasi dan diharapkan meningkat menjadi 50 juta orang di tahun 2024 mendatang.

Literasi Digital yang mengakat tema besar Indonesia Makin Cakap Digital ini membahas 4 pilar utama Literasi Digital yakni, budaya bermedia (digital culture), aman bermedia (digital safety), etis bermedia (digital ethics) dan cakap bermedia digital (digital skills). [*]

Fatkhurrohim

Leave a Comment

Recent Posts

ASDP Perkuat Komitmen Penyediaan Akses Transportasi Merata untuk Wilayah 3T

WARTAEVENT.com – Jakarta. Memperingati Hari Pahlawan, PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) menegaskan komitmennya untuk terus memberikan layanan transportasi yang merata… Read More

12 hours ago

Crunchyroll Hadirkan Beragam Tantangan Anime Seru di Indonesia Comic Con 2024!

WARTAEVENT.com – Jakarta. Crunchyroll, platform streaming anime terkemuka di dunia, siap memberikan pengalaman tak terlupakan bagi para penggemar anime di… Read More

2 days ago

Berusia Satu Abad, Seiko Menggelar Pameran Produk Historisnya di Jakarta

WARTAEVENT.com – Jakarta. Seiko Indonesia merayakan ulang tahun ke-100 dengan menyelenggarakan pameran khusus yang terbuka untuk publik di Atrium Mal… Read More

2 days ago

DPR Dukung Penguatan LPDB-KUMKM untuk Meningkatkan Akses Pembiayaan Koperasi di Indonesia

WARTAEVENT.com – Jakarta. Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Republik Indonesia, melalui Komisi VI, mendorong penguatan Lembaga Pengelola Dana Bergulir Koperasi Usaha… Read More

4 days ago

Ini Cara Seru Nikmati BBQ, Wine, dan Karaoke di Akhir Pekan

WARTAEVENT.com – Jakarta. Jika kalian mencari pengalaman akhir pekan yang seru dan berbeda di Jakarta, ARTOTEL Thamrin Jakarta adalah tempat… Read More

4 days ago

MORA Group Dukung Pariwisata Lokal dalam Tour de Menoreh dan Jogja Cultural Wellness Festival 2024

WARTAEVENT.com - Kulon Progo. MORA Group, bersama dengan MORAZEN Yogyakarta, berkomitmen untuk mendukung pengembangan pariwisata dan budaya lokal melalui partisipasi… Read More

5 days ago