News

Kiat Sukses Bisnis Kuliner di Era Digital

WARTAEVENT.com – Kolaka Utara. Rangkaian Program Literasi Digital “Indonesia Makin Cakap Digital” di Sulawesi, yang diselenggarakan oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia dan Siberkreasi bersama Dyandra Promosindo, dilaksanakan secara virtual pada hari Senin (22/11/2021) di Kabupaten Kolaka Utara, Sulawesi Tenggara.

Kolaborasi ketiga lembaga pada acara kali ini, tema yang diangkat adalah “Merintis Bisnis Kuliner Daring”. Dan diikuti oleh 653 peserta dari berbagai kalangan masyarakat. 

Ada 4 narasumber pada sesi sesi webinar siang ini, di antaranya, Dosen Fakultas Ekonomi dan Kepala Galeri Investasi BEI Universitas Indonesia Timur, Ela Elliyana; ASN dan Pemengaruh, Nurmila; Jurnalis dan Narablog Roemahkata.com, Yardin Hasan; serta Ketua Asosiasi Media Siber Indonesia (AMSI) Sulawesi Tenggara, M Djufri Rachim. 

Ella Elliyana pemateri pertama menyampaikan tema “Peran Literasi Digital di Dunia Marketplace”. Menurut dia, beberapa alasan warganet membeli makanan secara daring, di antaranya menghemat waktu dan tenaga, tawaran menarik, praktis, dan banyak pilihan. 

Sedangkan profil pembelinya di dominasi masyarakat berusia 20 – 39 tahun dan berpendidikan tinggi. “Menu terlaris adalah ayam goreng dan kopi susu,” katanya.  

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *