MYCL Merilis Produk Fashion dari Bahan Jamur di Paris Fashion Week
Bahan ini tahan api, tahan air dan fleksibel, bahkan dapat diubah menjadi berbagai kreasi kulit imitasi eksperimental.
Baca Juga : 3 Prediksi Tren Fashion Tahun Ini Untuk Penampilan yang Lebih Segar
Berbekal misi untuk mengungkap dampak industri kulit tradisional bagi bumi, MYCL selanjutnya memasarkan teknologi mereka ke bisnis lain di industri konstruksi dan mode.
Co-Founder MYCL, Ronaldiaz, mengatakan, Penerapan gaya hidup yang lebih ramah lingkungan bukanlah sebuah tren, melainkan sebuah kebutuhan. Bukan bumi yang membutuhkan kita, tapi kita membutuhkan bumi.
“Dengan MYCL, kami mencoba menyelamatkan bumi dengan menawarkan alternatif yang berkelanjutan melalui penggunaan serat jamur sebagai pengganti kulit hewani. Kami senang misi keberlanjutan lingkungan,” tambahnya. [*]
- Penulis & Editor : Fatkhurrohim
- Photo by: praxis