International

Pabrik Greenfields Turunkan Emisi Karbon 1.482 Ton per Tahun

wartaevent.com – Singapura. Total Solar Distributed Generation (DG) telah bermitra dengan Greenfields, perusahaan susu terbesar di Asia Tenggara, untuk menyediakan energi surya di pabrik pengolahan susu terbesar Greenfields di Palaan, Jawa Timur, Indonesia.

Pabrik ini memiliki kapasitas produksi 70 juta liter susu per tahun. Sejalan dengan komitmen Greenfields terhadap peternakan berkelanjutan, pabrik tersebut kelak dilengkapi dengan sistem energi surya 1.300 kWp buatan Total Solar DG. 

Sistem ini akan beroperasi pada Triwulan III-2020. Listrik sebesar 1.770 MWh yang diproduksi setiap tahun akan memenuhi 20% kebutuhan pabrik Greenfields. 

Dengan memakai 3.750 modul surya, sistem tersebut akan mengurangi emisi karbon dioksida sekitar 1.482 ton per tahun.

Pabrik Greenfields dilengkapi dengan sistem energi surya 1.300 kWp buatan Total Solar DG.

“Total Solar DG dengan bangga mendukung komitmen berkelanjutan Greenfields untuk mengurangi jejak karbon secara aman dan berkesinambungan,” ujar Gavin Adda, CEO, Total Solar DG.

Berdiri pada 1997 untuk melayani pasar Indonesia, Greenfields mengelola dua peternakan di Indonesia yang memiliki 16.000 sapi perah, dan sebuah fasilitas pengolahan susu kelas dunia. 

Sebagai bagian dari grup AustAsia Food, Greenfields juga mengekspor produk susunya ke negara-negara utama di Asia Tenggara, termasuk Singapura, Hong Kong, Malaysia, Brunei, dan Myanmar.

“Proyek ini tak hanya memperluas sumber energi dan meningkatkan efisiensi sumber daya, namun juga mengurangi dampak negatif terhadap alam, serta ikut membangun masa depan yang lebih berkelanjutan,” kata Edgar Collins, CEO, AustAsia Food. [*]

Fatkhurrohim

Leave a Comment

Recent Posts

ARTOTEL Yogyakarta Hadirkan Paket Spa dan Stacion ‘Spacation’

WARTAEVENT.com – Yogyakarta. Menyambut pertengahan tahun dan liburan panjang, ARTOTEL Yogyakarta hadirkan promo “SPACATION” sebagai treatment yang bisa dinikmati para… Read More

1 day ago

Starlink dari SpaceX Perusahaan Besutan Elon Musk Janjikan Menjelajah ke Pelosok Terpencil

WARTAEVENT.com – Bali. Internet Starlink, layanan internet menggunakan satelit yang dikembangkan oleh SpaceX perusahaan teknologi asal Amerika Serikat milik Elon… Read More

2 days ago

Upacara Segara Kerthi Tandai Pembukaan Konvensi World Water Forum ke-10 di Bali

WARTAEVENT.com - Bali. Filosofi air tampak saat digelarnya upacara Segara Kerthi. Upacara tersebut sebagai bentuk wujud rasa syukur umat manusia dalam… Read More

2 days ago

Loic Fauchon Puji Indonesia Sebagai Tuan Rumah Terbaik Konvensi World Water Forum

WARTAEVENT.com – Bali. Saat membuka penyelenggaraan Konvensi World Water Forum ke-10 di Bali dari tanggl 18-25, Loic Fauchon, Presiden World… Read More

2 days ago

Kali Kedua, adidas Originals dan KoRn Merilis Koleksi Kolaborasi

WARTAEVENT.com – Jakarta. Mengikuti kesuksesan kolaborasi sebelumnya di tahun 2023, adidas Originals dan band metal asal California, KoRn, kembali dengan… Read More

3 days ago

Mangkuluhur ARTOTEL Suite Gelar Pameran Tunggal Karya Seniman Ramrama Bertajuk ‘Harmony’

WARTAEVENT.com – Jakarta. Mangkuluhur ARTOTEL Suites kembali mempersembahkan pameran lukisan tunggal kaya akan warna baru dan menginspirasi bertajuk ‘Harmony, karya… Read More

3 days ago