Categories: Exhibition

Rajin Mengikuti Pameran, Ini Target PT Pundarika Atma untuk Produk Fire Truck Ayaxx

WARTAEVENT.com – Tangerang. PT Pundarika Atma Semesta produsem mobil pemadam kebakaran (AYAXX) mengejar target yang sempat tertinggal selama pandemi 2 tahun belakangan. Exhibition atau Pameran dianggap momen yang tepat.

Dengan brand AYAXX untuk fire truck atau pemadam kebakaran, kerap mejeng dibeberapa pameran berskala internasional Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) di ICE BSD, Tangerang, Banten, Indonesia International Motor Show (IIMS) di JIExpo, Kemayoran, Jakarta, dan Indonesia Mining.

Baca Juga: 25 Tahun Melayani dengan Kualitas dan Kualitas, Ayaxx Beberkan Teknologinya

Waluyo, Factory Manager Ayaxx mengatakan, PT Pundarika Atma Semesta tahun ini telah mengikuti 5 pameran besar di antaranya, GIIAS, IIMS, LKKP di Yogyakarta dan satunya yang akan dating yaitu di pameran IIFC di Banyuwangi, Jawa Timur.

“Kalau yang paling sering itu IIMS, GIIAS, Indonesia Mining. Tiap tahun selalu mengikuti,” terang Waluyo, saat ditemui di pameran GIIAS 2022, Jum’at (19/08/2022), ICE BSD, Tangerang.

Di pameran GIIAS ini AYAXX menargetkan 10 unit fire truck khusus untuk mining city fire terjual. “Target penjualan ini jauh lebih sedikit, dibanding sebelum pandemi. Tahun lalu ajah kita mentargetkan 8 unit. Hal ini tidak terlepas dari kondisi pandemi,” terangnya.

Baca Juga : Chandra Asri Kembangkan Resin PP Kopolimer inovatif dan Tahan Benturan

Saat Ayaxx mengikuti pameran di GIIAS 2022, membawa 3 unit fire truck dengan spesifikasi yang berbeda-beda, mulai dari yang 10.000 liter fire truck khusus di kawasan mining atau pertambangan, dengan banderol Rp3,95 miliar.

Kemudian ada juga city fire dengan kapasitas 6000 liter, dengan harga Rp2,5 miliar dan kapasitas 4000 liter yang dijual dengan harga Rp1,8 miliar. “Untuk jenis sasis yang dibawa dari Eropa dengan ATPM Mercedes-Benz, dan dari Jepang ada Hino dan  Isuzu. Masing-masing ada di Hall 10, dan di luar Hall 8,’ terangnya.

Untuk performance fire truck khusus mining yang ada di Hall 10 ini, dengan spesifikasi menggunakan sasis/ATPM mobil dari Mercedes-Benz, pmpa air sampai 25 bar, kapasitas pompa 5600 liter per menit pada 10 bar.

Baca juga : Warga Jakarta Diajari Cara Menanggulangi Bahaya Kebakaran

“Sementara itu, untuk jarak semprotan horizontal mencapai 70-80 meter, dan untuk posisi vertikal dapat mencapai 50-60 meter. Seluruh manufacturing menggunakan lokal, kecuali pompa dan equipment lainnya didatangkan dari luar,” pungkas Waluyo. [*]

Fatkhurrohim

Leave a Comment

Recent Posts

Yuk Berkenalan dengan Desa Wisata Balleangin di Kabupaten Pangkep yang Unik dan Eksotik

WARTAEVENT.com – Pangkep. Kurang lengkap rasanya jika menjelajahi keindahan Kabupaten Pangkajene Kepulauan (Pangkep) jika tidak menyambangi Desa Wisata Balleangin yang… Read More

3 hours ago

Diguyur Hujan Deras, Menparekraf Sandiaga Uno Tetap Resmikan Desa Wisata Balleangin di Pangkep

WARTAEVENT.com – Pangkep. Di tengah guyuran hujan yang deras, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno didampingi Bupati… Read More

4 hours ago

Perkuat Ikatan Budaya, Belanda dan Indonesia Hadirkan ‘Program Pertukaran Pengetahuan Museum’

WARTAEVENT.com – Jakarta. Belanda dan Indonesia telah memulai program kerja sama budaya yang substansial dengan tujuan untuk meningkatkan kemampuan para… Read More

8 hours ago

Nikmati Sensasi Kuliner Bali dan Nusa Tenggara di Lidah Lokal Senayan Bulan Juli Ini

WARTAEVENT.com – Jakarta. Memasuki bulan Juli, Lidah Lokal - Senayan kembali menghadirkan program kuliner WONDROUS RASA dengan tema ‘KemBALI keNUSA’.… Read More

9 hours ago

Novotel Jakarta Cikini dan Anytime Fitness Rayakan Ulang Tahun ke-497 Jakarta dengan “Jakarta Heritage Walk”

WARTAEVENT.com – Jakarta. Dalam rangka merayakan ulang tahun ke-497 kota Jakarta, Novotel Jakarta Cikini bekerja sama dengan Anytime Fitness dengan… Read More

19 hours ago

Indonesia Jadi Tuan Rumah UN CAP-CSA 2025: Fokus pada Pariwisata Berkelanjutan

WARTAEVENT.com – Filipina. Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Salahuddin Uno, menghadiri “The 36th Joint Meeting of the UN… Read More

1 day ago