Tak Hanya Laut, Labuan Bajo Kini Menggoda dari Darat
WARTAEVENT.com – Jakarta. Labuan Bajo selama ini dikenal sebagai pintu gerbang menuju keajaiban bahari dan habitat purba Komodo. Namun, di balik gugusan pulau yang memesona, Flores menyimpan kekayaan budaya dan lanskap darat yang tak kalah menawan.
Melihat potensi tersebut, Meruorah Komodo Labuan Bajo meluncurkan paket wisata darat bertajuk “An Elevated Landtrip Experience” pada Januari 2026.
Baca Juga : Merayakan Hari Lingkungan Hidup Sedunia, Meruorah Komodo Labuan Bajo Gelar Kegiatan Berkelanjutan
Inisiatif ini bukan untuk menggeser pesona wisata laut, melainkan melengkapinya. Meruorah mengajak wisatawan menikmati Labuan Bajo secara lebih utuh—menjelajah birunya laut sekaligus menyusuri keindahan bukit, gua, dan desa adat yang selama ini kerap terlewatkan.
Melalui paket land trip ini, Meruorah mengkurasi perjalanan yang memadukan petualangan, relaksasi, dan sentuhan budaya lokal. Wisatawan kini memiliki alternatif aktivitas menarik untuk mengisi waktu selain liveaboard, sekaligus memperkaya pengalaman liburan mereka di Flores.

“Jelajahi keindahan daratan Pulau Flores dengan gua kristal, desa adat yang hangat, dan bukit savana dramatis. Ini adalah kepingan puzzle yang melengkapi petualangan island hopping Anda,” ujar Rudy H. Butarbutar, General Manager Meruorah Komodo Labuan Bajo, dalam keterangnya, Selasa, (20/1/2026).
Paket “An Elevated Landtrip Experience” dirancang inklusif untuk berbagai karakter pelancong. Mulai dari Hills Thrill, Cave Chills yang mengombinasikan Goa Batu Cermin, Goa Rangko, dan Bukit Sylvia, hingga Bajo Heritage and Nature Trail yang menyuguhkan wisata budaya ke Rumah Tenun, Desa Melo, dan Air Terjun Cunca Wulang.
Baca Juga : Temukan Pilihan Paket Komplit Selama Ramadhan di Meruorah Komodo Labuan Bajo
Bagi pencinta adrenalin, tersedia Adventure Ride dengan ATV di area Goa Batu Cermin, sementara pemburu senja dapat memilih Sunset Journey di Parapuar View Point atau Bukit Sylvia, menikmati panorama matahari terbenam khas Labuan Bajo dari ketinggian.
Pengalaman autentik ini telah dirasakan langsung oleh wisatawan mancanegara. Colin G, tamu Meruorah bersama keluarganya, menggambarkan eksplorasi darat Flores sebagai pengalaman “magic”, mulai dari gua, pantai, hingga satwa liar, didukung pelayanan hotel yang ramah dan berkelas. (*)
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Wartamedia Network WhatsApp Channel: https://whatsapp.com/channel/0029Vb6hTttLSmbSBkhohb1J Pastikan kalian sudah install aplikasi WhatsApp ya.
- Editor : Fatkhurrohim
