Categories: Ekonomi

Tokopedia dan Kemenperin Ajak Masyarakat Ikuti Gerakan Otomotif Nasional

wartaevent.com – Jakarta. Tokopedia dan Kementerian Perindustrian (Kemenperin) berkolaborasi meluncurkan kampanye #GerakanOtomotifNasional. Kerja sama ini merupakan bentuk inovasi di sektor otomotif dengan memanfaatkan sarana penjualan online. 

Hal ini agar pengusaha lokal otomotif dapat terus memasarkan produk dan memastikan usaha mereka tetap berjalan. Harapannya, #GerakanOtomotifNasional mampu mendongkrak penjualan industri otomotif yang mengalami penurunan kinerja hingga 40% selama pandemi COVID-19.

Baca Juga : Perkuat Produk Lokal Kemenparekraf Ajak Tokopedia dan Kemenperin Kampanyekan #SatuDalamKopi

Program ini akan berlangsung selama 22-29 Juni 2020 mendatang. Masyarakat dapat menemukan berbagai kurasi produk otomotif, inspirasi kisah pegiat usaha lokal otomotif binaan, serta informasi lebih lanjut terkait kampanye melalui halaman khusus di Tokopedia.

Pada 2019, industri otomotif merupakan salah satu sektor yang berkontribusi signifikan terhadap perekonomian nasional, khususnya terhadap PDB non-migas sebesar 3,98 persen. 

Penjualan daring pun menjadi tumpuan baru bagi para pengusaha lokal otomotif untuk terus menjaga pertumbuhan usaha.

Membangkitkan Gairah Sektor Otomotif
Kampanye #GerakanOtomotifNasional mengajak masyarakat mendukukng sektor otomotif menjual produknya melalui platform daring seperti di Tokopedia./Photo by_Freepik

Agus Gumiwang Kartasasmita, Menteri Perindustrian RI menyatakan, kampanye #GerakanOtomotifNasional bertujuan mengajak masyarakat untuk mendukung IKM lokal di sektor otomotif agar mereka dapat terus mengembangkan usahanya walau di tengah pandemi melalui platform daring. 

“Inisiatif tersebut juga sejalan dengan fokus pemerintah untuk membangkitkan kembali semangat pelaku IKM dalam menghasilkan produk otomotif lokal berdaya saing demi memenuhi kebutuhan pasar domestik hingga ekspor,” tambahnya.

Baca Juga : Kemenparekaf Tandatangani MoU Kampanyekan Beli Kreatif Lokal

William Tanuwijaya, CEO dan Founder Tokopedia mengungkapkan, sejalan dengan fokus Tokopedia dalam #JagaEkonomiIndonesia, kampanye #GerakanOtomotifNasional ini merupakan salah satu komitmen bersama para mitra strategisnya.

“Upaya ini untuk memastikan pelaku industri otomotif lokal, dapat terus menjalankan bisnisnya secara online melalui Tokopedia, sekaligus menjaga perputaran roda ekonomi Indonesia di tengah pandemi ini,” pungkas William.

Saat ini, terdapat lebih dari 8,3 juta penjual di Tokopedia yang 94%nya berskala ultra mikro. Jika dibandingkan dengan Januari lalu – tercatat 7,2 juta penjual – artinya ada lebih dari 1,1 juta masyarakat yang baru memulai menciptakan peluang bisnis daring lewat Tokopedia. [*]

Tags: #Kemenperin
Fatkhurrohim

Leave a Comment

Recent Posts

Ini 7 Keuntungan Pesan Kamar Hotel Melalui Aplikasi Membership Archipelago Internasional

WARTAEVENT.com – Jakarta. Archipelago International, memanfaatkan teknologi untuk meningkatkan kualitas pelayanan dengan memperkenalkan aplikasi Archipelago Membership sebagai salah satu inovasi terkini.… Read More

10 hours ago

Amara Singapore Memperkenalkan Era Baru Ruang Pertemuan di Jantung Tanjong Pagar

WARTAEVENT.com – Singapura. Amara Singapore memperkenalkan ruang pertemuan dan acara yang telah diperbarui di Lantai 3, yang mencakup Grand Ballroom,… Read More

1 day ago

Merasakan Keunikan “Kopi Jos” Khas dari Yogyakarta di Toko Kopi Manusia

WARTAEVENT.com – Jakarta. Toko Kopi Manusia memperkenalkan menu istimewa baru, "Kopi Jos", yang merupakan salah satu minuman kopi khas Yogyakarta… Read More

3 days ago

RUPST MD Entertainment Bukukan Laba Rp95,3 Miliar Film Digital Berkontribusi Besar

WARTAEVENT.com – Jakarta. PT MD Entertainment Tbk, sebelumnya bernama PT MD Pictures Tbk dengan kode saham FILM Jumat pekan lalu… Read More

3 days ago

Sennheiser Group Meraih Kesuksesan di Tahun Fiskal 2023 dengan Pertumbuhan Pendapatan 12,7 Persen

WARTAEVENT.com – Jakarta. Sennheiser Group, spesialis internasional dalam solusi audio profesional, berhasil mencapai pendapatan sebesar 527,2 juta euro pada tahun… Read More

3 days ago

Pizza Marzano Rayakan Hari Jadi ke-18 di Indonesia dengan Inisiatif CSR Penanaman Mangrove

WARTAEVENT.com – Jakarta. Pizza Marzano merayakan ulang tahun ke-18 di Indonesia dengan langkah besar dalam pelestarian lingkungan melalui inisiatif Corporate… Read More

3 days ago