Categories: Lifestyle

3 Tips Gaya dan Tampilan Menarik Sambut Tahun Baru

WARTAEVENT.com – Jakarta. Menyambut momen perayaan Natal dan sambut tahun baru banyak dijadikan kesempatan untuk berkumpul bersama keluarga, teman atau orang tersayang walaupun masih dalam skala yang kecil. Pemerintah pun mengizinkan sekitar 50%-75% orang berkumpul untuk beribadah, bekerja, dan sebagainya. 

Tentunya dengan momentum yang spesial dan kelonggaran untuk bertemu teman atau keluarga, banyak orang semakin semangat untuk mengubah penampilan hingga berbelanja barang untuk digunakan di momen spesial dan di tahun yang baru. 

Baca Juga : Pilihan Sepatu dari Cole Haan Ini Bikin Seru Pasanganmu Temani Liburan Nataru

Dengan perubahan tren yang cukup cepat dan minat fashion yang berbeda, berikut adalah beberapa tips yang bisa dilakukan untuk menciptakan penampilan yang lebih menarik dan gaya ala kalian di tahun yang baru:

 Pintar Memilih Warna Koleksi Pakaian, Tas dan Sepatu

Setiap tahunnya, banyak tren warna yang diadopsi oleh banyak brand ke dalam koleksinya. Supaya gaya kalian tidak cepat tenggelam di tengah derasnya tren, pilihlah beberapa koleksi pakaian, tas dan sepatu dalam warna yang cukup umum namun tetap bisa dipadu padankan dengan stylish, misalnya warna coklat, krem, hitam, biru, atau putih. 

 Tambah Beberapa Aksesoris ke dalam Koleksi

Untuk mendukung penampilan, belilah beberapa aksesoris yang bisa cukup menarik perhatian seperti anting, cincin, kalung atau hiasan kepala. Selanjutnya kamu hanya perlu memadu padankan dengan pakaian sesuai occasion pastinya. Selain itu, aksesoris dengan kualitas yang bagus pun pastinya bisa digunakan dalam jangka panjang. 

Miliki Satu Statement Piece

Statement piece merupakan barang yang dapat mencuri perhatian orang-orang yang melihatnya. Tak bersiluet standar, biasanya statement piece memiliki bentuk atau warna yang biasa dan bisa membuat orang yang memakainya lebih stand out. 

Page: 1 2

Fatkhurrohim

Leave a Comment

Recent Posts

Sebelum Melakukan Implan Gigi, Simak Tiga Tips Berikut Ini

WARTAEVENT.com – Jakarta. Permasalahan gigi ompong seringkali dianggap sepele oleh sebagian orang. Padahal, ada berbagai dampak serius yang tidak boleh… Read More

1 day ago

Mengakuisisi PTN, Celebi Aviation Masuk Pasar Indonesia di 26 Bandara

WARTAEVENT.com – Jakarta. Çelebi Aviation, penyedia layanan ground handling, kargo & gudang, dan penerbangan umum resmi memasuki pasar Indonesia dan… Read More

1 day ago

Four Points Pakuwon Indah Ajak ‘Bu Rudy’ Rayakan HUT Surabaya

WARTAEVENT.com – Surabaya. Bertepatan dengan ulang tahun kota Surabaya ke-730, Four Points by Sheraton Surabaya, Pakuwon Indah berkolaborasi dengan sosok… Read More

1 day ago

Funworld Storia Central Park Hadirkan Konsep Baru dengan Vibe Bermain di Dasar Laut

WARTAEVENT.com – Jakarta. Funworld Arena Rekreasi Keluarga yang telah hadir sebelumnya di Central Park Mall Lantai 2, kini telah berubah… Read More

2 days ago

Resmi, Jakpro Percayakan Pengelolaan Wisma Seni TIM ke ARTOTEL Group

WARTAEVENT.com – Jakarta. Operator hotel terkemuka di Indonesia, Artotel Group resmi menjalin kerja sama dengan PT Jakarta Propertindo (Perseroda/Jakpro) untuk… Read More

2 days ago

Pameran DXI 2024 Jadi Ajang Promosi Wisata Petualangan di Indonesia, Simak Ini Keseruannya

WARTAEVENT.com – Jakarta. Deep and Extreme Indonesia 2024 (DXI 2024), hari ini, Kamis. (30/5/2024) resmi dibuka oleh Deputi Bidang Produk… Read More

3 days ago