Categories: News

4 Alasan Kenapa Data Pribadi Anda Perlu Dilindungi

WARTAEVENT.com – Bondowoso. Di zaman digital seperti saat ini, informasi semakin mudah untuk kita dapatkan. Banyaknya pengguna internet di dunia membuat dunia digital semakin berkembang setiap harinya.

Muhamad Ali Sodikin, Kepala Unit Contact Marketing Poltek BIMA Cikarang, mengatakan, dengan kemudahan dalam mengakses informasi tersebut membuat kita sebagai pengguna menjadi lebih diuntungkan. Contohnya saja seperti saat ini kita dapat mencari segala informasi melalui Google. Peranan mesin pencari Google menjadi aspek paling penting dan menjadi keharusan untuk setiap masyarakat.

“Dengan adanya mesin pencari Google, kita dapat belajar, berkomunikasi, berinteraksi hingga menghibur diri dengan konten-konten yang disajikan oleh banyak orang. Namun, ada berbagai macam tantangan yang harus kita hadapi di tengah-tengah maraknya dunia digital saat ini. Salah satunya yaitu dengan adanya ancaman penyalahgunaan data yang banyak tersebar di Internet,” ujar Ali, dalam webinar Gerakan Nasional Literasi Digital 2021 untuk wilayah Kabupaten Bondowoso, Jawa Timur, Jumat (03/12/2021).

Lanjutnya, beberapa oknum yang tidak bertanggungjawab dapat dengan mudah melakukan penipuan hingga mencuri data-data dari para pengguna internet.

“Oleh karena itu, kita harus semakin bijak dalam menggunakan teknologi. Adapun alasan mengapa kita harus melindungi data pribadi yang kita miliki di Internet,” paparnya. 

Berikut 4 alasan kenapa data pribadi Anda perlu dilindungi:

  1. Mencegah Penyalahgunaan Data Pribadi

Banyak peristiwa yang sering terjadi di kalangan masyarakat karena data mereka dicuri dan disalahgunakan pihak tidak bertanggungjawab. Motif yang dilakukan oknum-oknum tersebut ada berbagai macam, contohnya seperti untuk digunakan sebagai data peminjaman online, penipuan, dan lain sebagainya. 

  1. Mencegah Terjadinya KBGO

Menjamurnya para remaja yang sudah menggunakan smartphone membuat para orang tua menjadi semakin resah. Terlepas dari masalah kecanduan game online dan sosial media pada anak, saat ini semakin banyak jenis kekerasan yang beredar dimasyarakan salah satunya yaitu Kekerasan Berbasis Gender Online (KBGO). Kekerasan jenis ini sering dialami beberapa orang, termasuk anak-anak. 

Page: 1 2

Fatkhurrohim

Leave a Comment

Recent Posts

Swiss-Belresort Dago Hadirkan Liburan Akhir Tahun Spektakuler

WARTAEVENT.com – Bandung. Menjelang pergantian tahun, Swiss-Belresort Dago Heritage Bandung kembali meramaikan musim liburan dengan konsep megah bertajuk “7 Wonders… Read More

3 hours ago

Rooftop 90’s Party: Malam Tahun Baru Penuh Nostalgia Bersinar

WARTAEVENT.com – Jakarta. Ingin menutup 2025 dengan sentuhan nostalgia yang hangat dan penuh warna? Aston Kemayoran City Hotel menyuguhkan pesta… Read More

6 hours ago

Aksi Cepat Starbucks Bali Setelah Banjir Terjang Tiga Kabupaten

WARTAEVENT.com – Bali. Hujan tanpa henti yang mengguyur Bali pada September 2025 menyebabkan banjir besar di Badung, Denpasar, dan Gianyar.… Read More

1 day ago

ARTOTEL Group Raih Sertifikasi GSTC, Tonggak Baru Pariwisata Berkelanjutan

WARTAEVENT.com – Jakarta. ARTOTEL Group menorehkan pencapaian besar dalam industri perhotelan Indonesia dengan menjadi operator hotel lokal pertama yang berhasil… Read More

1 day ago

Kembali Terpilih Menjadi Ketum STFC, Andrianto Soedjarwo Ingin Perkuat Kolaborasi dan  Ekosistem Bisnis

WARTAEVENT.com – Jakarta. Usai menyisihkan dua kandidat calon ketua umum; Andik Widyarianto dan Adrian Dwitomo, akhirnya Adrianto Soedjarwo menang dalam… Read More

2 days ago

Seaside Festive Symphony: Orkestra, Jazz, Warisan Budaya Bertemu di Malam Tahun Baru

WARTAEVENT.com – Jakarta. Jika Anda membayangkan pergantian tahun yang elegan, penuh musik dan rasa, InJourney Hospitality menyiapkan jawaban: Seaside Festive… Read More

3 days ago