News

4 Langkah Bagi Orang Tua Ajarkan Anak Cakap Digital Secara Positif

WARTAEVENT.com – Jombang. Kementerian Komunikasi dan Informatika RI (Kemkominfo RI) menyelenggarakan 1.251 kegiatan webinar Literasi Digital melalui aplikasi zoom dari bulan Mei hingga Desember 2021 mendatang.

Kegiatan Literasi Digital ini bertujuan untuk mendukung percepatan transformasi digital, peningkatan kapasitas, awareness, dan diseminasi pemanfaatan teknologi digital agar masyarakat dapat memanfaatkan internet dengan benar dan bertanggung jawab.

Penyelenggaraan Kegiatan webinar Literasi Digital di Jawa Timur I kali ini diselenggarakan di Kabupaten Jombang pada hari ini Jum’at (01/10/2021) dengan mendatangkan 4 narasumber yaitu Ir. Andre Parvian Aristio, S.Kom., M.Sc, Asmianto, S.Si., M.Si, Aulia Siska, S.Sos, Pradipta Nugrahanto dan Danin Sibilo (KOL).

Pada acara kali ini, tema yang diangkat adalah “Berpancasila di Dunia Digital”. Dan diikuti oleh 1.100 peserta dari berbagai kalangan masyarakat.

Salah satu pertanyaan yang ditujukan kepada narasumber Asmianto, S.Si., M.Si  adalah, semakin majunya teknologi digital akan meningkatkan banyak literasi-literasi bacaan yang berbentuk digital seperti e-book, jurnal-jurnal online, dll.

Bagaimana untuk membangun budaya literasi digital di sekolah yang terintegrasi dengan perpustakaan sekolah? Kemudian, bagaimana peran yang seharusnya orangtua lakukan untuk mengajarkan anak-anak cakap literasi digital jika orangtua sendiri kurang paham akan teknologi digital.?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *