Event

Menteri Sandiaga Uno, Event Skala Nasional Ingin Lebih Banyak Digelar di Badung, Bali

WARTAEVENT.com – Jakarta. Sandiaga Salahuddin Uno, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif menginginkan agar lebih banyak event berskala nasional hingga internasional digelar di Kabupaten Badung, Bali. 

Hal ini disampaikannya saat melakukan kunjungan ke Balai Budaya “Giri Nata Mandala” di Kabupaten Badung, Bali (12/02/2021) kemarin. Upaya itu sebagai upaya untuk membangkitkan kembali sektor pariwisata dan ekonomi kreatif, di Badung, Bali. 

Baca Juga : Istimewa, Yogyakarta Menjadi Tuan Rumah ASEAN Tourism Forum 2023

“Saya takjub melihat balai budaya di pusat pemerintahan Kabupaten Badung ini. Kalau bicara tingkatan, ini standardisasinya sudah kelas dunia. Oleh karena itu saya ingin gerak cepat, inovasi, yaitu event-event berskala nasional bisa kita tingkatkan di sini,” kata Menparekraf Sandiaga Uno. 

Keberadaan Balai Budaya tidak hanya menjadi ruang kreasi dan apresiasi terhadap seni budaya, tapi juga menjadi daya tarik bagi wisatawan. “Pak Bupati minta dukungan untuk fasilitasi agar testing baik rapid antigen maupun GeNose itu dipermudah untuk wisatawan,” kata Sandiaga. 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *