Cara Memfilter Lingkungan yang Belum Melek Digital
WARTAEVENT.com – Probolinggo. Kementerian Komunikasi dan Informatika RI (Kemkominfo RI) menyelenggarakan 1.251 kegiatan webinar Literasi Digital melalui aplikasi zoom dari bulan Mei hingga Desember 2021 mendatang.
Kegiatan Literasi Digital ini bertujuan untuk mendukung percepatan transformasi digital, peningkatan kapasitas, awareness, dan diseminasi pemanfaatan teknologi digital agar masyarakat dapat memanfaatkan internet dengan benar dan bertanggung jawab.
Penyelenggaraan Kegiatan webinar Literasi Digital di Jawa Timur I kali ini diselenggarakan di Kabupaten Probolinggo pada hari ini Selasa (07/09/2021) dengan mendatangkan 4 narasumber yaitu Inayah Sri Wardhani, S.Psi., Gamma Kristian, M. Alvin Nur Choironi, Siti Kholisoh dan Erbe Sentanu (KOL).
Pada acara kali ini, tema yang diangkat adalah “Hidup Pintar dengan Literasi Digital”. Dan diikuti oleh 991 peserta dari berbagai kalangan masyarakat.
Salah satu pertanyaan yang ditujukan kepada narasumber Erbe Sentanu adalah, pada realitanya semua akan kembali pada diri, semua hal baik dan buruk filter terakhir ada pada diri kita.
Namun faktor eksternal cukup penting untuk bisa kita bahas, bagaimana cara “menyehatkan” lingkungan agar penyaringan hal-hal baik bisa dilakukan secara bertahap dari faktor eksternal lalu ke internal (diri kita).
Dan pada saat itu Erbe Sentanu langsung memberikan jawaban, literasi digital bisa bentuk lingkungan positif, sadar diri itu wajib, jangan sombong tetap belajar dan ikhlas tapi jangan lupa ikhtiar.
Tujuan utama Kementerian Komunikasi dan Informatika menggelar webinar Literasi Digital ini karena diharapkan masyarakat Indonesia pada akhir tahun ini mencapai 10 juta orang terliterasi dan diharapkan meningkat menjadi 50 juta orang di tahun 2024 mendatang.
Literasi Digital yang mengakat tema besar Indonesia Makin Cakap Digital ini membahas 4 pilar utama Literasi Digital yakni, budaya bermedia (digital culture), aman bermedia (digital safety), etis bermedia (digital ethics) dan cakap bermedia digital (digital skills). [*]