News

Manfaat Belanja Online Yang Tidak Ditemukan Saat Belanja di Pusat Perbelanjaan

WARTAEVENT.com – Pamekasan. Berkat adanya smartphone dan jaringan internet, kini semua orang dapat membeli berbagai barang kebutuhan secara online. Apalagi mengingat adanya berbagai pembatasan aktivitas selama pandemi berlangsung, semakin banyak orang yang ragu untuk pergi berbelanja di luar rumah.

Untungnya, ada alternatif belanja untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari tanpa harus beranjak dari sofa di rumah. Belanja online adalah metode belanja yang beberapa tahun belakangan ini sangat digandrungi masyarakat Indonesia.

”Bagaimana tidak, belanja online memiliki banyak manfaat yang tidak ditemukan saat belanja di pusat perbelanjaan,” ujar M. Sandi Marta, Dosen Universitas Islam Negeri Sunan Gunung Djati Bandung, dalam webinar Gerakan Nasional Literasi Digital 2021 untuk wilayah Kabupaten Pamekasan, Jawa Timur, Selasa (09/11/2021).

Berikut ini 4 manfaat belanja online, seperti:

  • Lebih Nyaman

Belanja barang kebutuhan sehari-hari atau barang yang diinginkan kini lebih mudah dilakukan secara online. Anda tidak perlu lagi keluar dari rumah ataupun meluangkan waktu untuk sekadar pergi ke pusat perbelanjaan. Hanya dengan mengetik barang atau merek yang diinginkan, Anda sudah dapat melihat varian barang yang bisa dibeli. Proses belanja online ini juga bisa dilakukan di mana saja dan kapan saja, saat Anda sedang beraktivitas atau sedang duduk santai di rumah. Hanya dalam beberapa kali klik, Anda pun tinggal menunggu barang tiba di depan rumah. Tidak perlu lagi menunggu antrean kasir.

  • Minim Kontak Fisik

Di tengah wabah COVID-19 ini, kita semua diimbau untuk meminimalisir kontak fisik. Jika Anda tipe orang yang ingin semuanya serba cepat dengan interaksi antarmanusia yang minim, belanja online solusi tepat. Dengan berbelanja online, tidak perlu khawatir terkena paparan virus karena transaksi dilakukan dari rumah. Begitu pula dalam pengantaran barang. Sebagian besar kurir ekspedisi sudah paham mengenai pengantaran yang minim kontak fisik ini. Dalam artian, Anda ikut berkontribusi mencegah penularan dan penyebaran virus.

  • Bisa Membandingkan Harga dan Kualitas

Adanya fitur ulasan dan pembanding yang bisa membantu Anda mencari tahu juga membandingkan harga dan kualitas produk. Terutama jika Anda berbelanja melalui marketplace. Anda akan dengan mudah dapat melihat mana toko yang menjual produk dengan harga terbaik. Begitu juga sebaliknya. Anda bisa membaca semua ulasan positif dan negatif dari orang-orang yang telah membeli produk tersebut sebelumnya.

  • Banyak Promo

Satu lagi kelebihan dari belanja online, yakni promosi yang ditawarkan, baik itu kupon gratis ongkos kirim, potongan harga, atau cashback di setiap transaksi. Terutama menjelang hari raya atau liburan, umumnya Anda akan mendapatkan promosi-promosi menarik, sehingga barang-barang yang dijual pun menjadi lebih murah dari biasanya.

Webinar Gerakan Nasional Literasi Digital (GNLD) 2021 – untuk Indonesia #MakinCakapDigital diselenggarakan Kementerian Komunikasi dan Informatika (KemenKominfo) bersama Siberkreasi. Webinar wilayah Kabupaten Pamekasan, Jawa Timur, Selasa (9/11/2021) juga menghadirkan pembicara, Khresnomurti Wisaksono (Quality Assurance Manager at Eveplate Cloud Kitchen), Ariantanto Eko Harnoko (Co-Founder & Chairman IGI Foundation), Nur Qomaratul Laily (Owner Rengginang Sangkol & Ex CEO AWW Fashion), dan Novita Kristiani (Business Owner Prelovita.id) sebagai Key Opinion Leader.

Gerakan Nasional untuk Indonesia #MakinCakapDigital ini berlandaskan 4 pilar utama, Budaya Bermedia Digital (Digital Culture), Aman Bermedia (Digital Safety), Etis Bermedia Digital (Digital Ethics), dan Cakap Bermedia Digital (Digital Skills). Dan melibatkan 110 lembaga juga komunitas sebagai agen pendidik Literasi Digital.

Kegiatan yang diadakan di 34 Provinsi Indonesia dan 514 Kabupaten ini dilaksanakan secara virtual berbasis webinar. Dengan menargetkan 10.000.000 orang terliterasi digital pada tahun 2021, hingga tercapai 50 juta orang terliterasi digital pada 2024. Dengan maksud dan tujuan utamanya membuat masyarakat Indonesia semakin cakap digital. (*)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *