Ikuti Langkah Ini Agar Pengajar Tidak Kalah dengan Anak Didik
WARTAEVENT.com – Kediri. Kementerian Komunikasi dan Informatika RI (Kemkominfo RI) menyelenggarakan 1.251 kegiatan webinar Literasi Digital melalui aplikasi zoom dari bulan Mei hingga Desember 2021 mendatang.
Kegiatan Literasi Digital ini bertujuan untuk mendukung percepatan transformasi digital, peningkatan kapasitas, awareness, dan diseminasi pemanfaatan teknologi digital agar masyarakat dapat memanfaatkan internet dengan benar dan bertanggung jawab.
Penyelenggaraan Kegiatan webinar Literasi Digital di Jawa Timur I kali ini diselenggarakan di Kabupaten Kediri pada hari Senin (22/11/2021) dengan mendatangkan 4 narasumber yaitu Anjani Amitya Kirana, BES, Rudi Nurcahyo, Dr. Havid Han, M.M, Tio Utomo dan Anindito Wisnu Sampurno (KOL).
Dalam acara Lierasi Digital kali ini, tema yang diangkat adalah “Dari Hobi Menjadi Bisnis dengan Digital”. Dan Literasi Digital kali ini diikuti oleh 291 peserta dari berbagai kalangan masyarakat.
Salah satu pertanyaan yang ditujukan kepada narasumber Rudi Nurcahyo adalah, sekarang serba digital, sekolah pun sekarang online. Dan anak-anak sudah bisa menggunakan teknologi atau gadget.
Apakah semua pengajar sudah mempunyai persiapan untuk teknologi yang lebih maju dan metode pelajaran yang terupdate baik dari teknologinya atau pembelajarannya untuk anak-anak agar lebih produktif.?
Dan pada saat itu Rudi Nurcahyo langsung memberikan jawaban, program pemerinah untuk meningkatkan kinerja pendidik di antaranya; seri literasi dan numerasi, seri guru merdeka belajar, sekolah penggerak.
Di sekolah penggerak, guru tidak lagi menjadi pusat pembelajaran. Murid bisa mengembangkan diri dengan cara yang dirasa cocok, karena belajarnya secara merdeka. Ada juga komunitas guru yang selalu share tips penting terkait pemanfaatan teknologi.
Tujuan utama Kementerian Komunikasi dan Informatika menggelar webinar Literasi Digital ini karena diharapkan masyarakat Indonesia pada akhir tahun ini mencapai 10 juta orang terliterasi dan diharapkan meningkat menjadi 1.653 juta orang di tahun 2024 mendatang.
Literasi Digital yang mengakat tema besar Indonesia Makin Cakap Digital ini membahas 4 pilar utama Literasi Digital yakni, budaya bermedia (digital culture), aman bermedia (digital safety), etis bermedia (digital ethics) dan cakap bermedia digital (digital skills). [*]