Lifestyle

Jelang Lebaran, in-Lite bersama Hōmu Living Berbagi Tips Dekorasi Rumah dan Tata Cahaya

WARTAEVENT.com – Jakarta. jelang lebaran, in-Lite LED bersama Hōmu Living berkolaborasi memberikan solusi serta inspirasi dari permasalahan yang dihadapi oleh mayoritas masyarakat melalui acara virtual media briefing bertajuk Maximizing Your Tiny House into Bigger Space, pada Senin (18/04/2022).

Melalui acara ini, in-Lite bersama Hōmu Living, acara ini juga menyajikan berbagai informasi terkini seputar tren dekorasi rumah, hingga penataan cahaya yang tepat guna untuk memaksimalkan keterbatasan ruangan menjadi lebih luas dan nyaman tentunya bagi masyarakat. 

Baca Juga : Kamar Hotel HARRIS Suites fX Sudirman Ini Bergaya Interior Abad Pertengahan

Hunian dengan ukuran yang besar maupun kecil, akan terlihat lebih memukau dan terasa luas, jika ditata dengan tepat dan dengan peletakan perabotan yang tepat. Karena, sebetulnya tempat tinggal layak huni, tidak melulu membutuhkan usaha dan anggaran yang besar.

Mima Anisakusuma, Owner Hōmu Living dan Founder Artsy Living & Style mengatakan, dalam menata ruangan sesuai tren, perlu memperhatikan layout ruangan dan sumber pencahayaan. Selain itu, tantangan mendekorasi rumah adalah space dan styling. Tahun ini, Japandi style masih populer di kalangan interior design enthusiasts di Indonesia.

Baca Juga : Ini Penampakan 3 Bedroom Garden Pool Villa, Villa Paling Premium di Ubud, Bali

Untuk mendapatkan konsep Japandi di rumah, Anda dapat memulai dari pemilihan warna dengan menggunakan palet warna light tone. Dengan menggunakan warna putih, beige, krem, hingga abu-abu muda, Anda dapat menciptakan kesan luas dan bersih dalam ruangan yang terbatas.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *