Menparekraf: Posko Mudik #diIndonesiaAja Ada 15 Titik dari Lampung Hingga Jawa
WARTAEVENT.com – Solo. Sandiaga Salahuddin Uno, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) mengajak masyarakat yang mudik melalui Solo, Jawa Tengah, untuk memanfaatkan fasilitas posko mudik Aman & Sehat #diIndonesiaAja yang berada di Terminal Tirtonadi Solo.
Menparekraf Sandiaga saat meninjau posko mudik Aman & Sehat #diIndonesiaAja di Terminal Tirtonadi Solo, menyampaikan bahwa Kemenparekraf dengan Kementerian Perhubungan, Enesis Group, Xplorin, dan Traveloka bersama membuat Posko Mudik Aman & Sehat #diIndonesiaAja, yang tersebar di 15 titik mulai dari Lampung hingga Jawa Timur, salah satunya di Tirtonadi Solo.
Baca Juga : Agar Mudik Lebaran Aman, Ini Pesan Menparekraf Sandiaga Uno
“Posko mudik #diIndonesiaAja diharapkan dapat menjadi tempat relax corner atau tempat peristirahatan para pemudik sebelum melanjutkan perjalanannya. Semoga titik ini dan 15 titik lainnya memberikan kemudahan bagi para pemudik,” ujar Menparekraf Sandiaga, Jumat (29/04/2022).
Sandiaga menjelaskan bahwa Terminal Tirtonadi Solo yang memiliki tagline ‘Bukan Terminal Biasa’ ini memiliki fasilitas publik yang tidak sekadar untuk menaikkan atau menurunkan penumpang.