Evermos Kolaborasi dengan RiaMiranda Rebut Pasar Lokal dari Dominasi Produk Impor
WARTAEVENT.com – Bandung. Startup social commerce Evermos dan Ria Miranda mengumumkan rencana kerja sama bisnis untuk mengangkat produk modest fashion buatan lokal dan memicu dampak positif pada ekonomi nasional.
Secara konkret, kerja sama ini dilakukan dengan peluncuran brand Dale by Ria Miranda di dalam platform dan ekosistem Evermos. Pengumuman ini dilakukan pada RiaMiranda Annual Show yang diadakan di Jakarta, Kamis, (01/12/2022) lalu.
Baca Juga : Ini Alasan Evermos Menangkan Penghargaan dari Financial Times
Ria Miranda, Creative Director Brand RiaMiranda mengatakan, di RiaMiranda Annual Show ke-10 ini, dirinya berbagi panggung dengan teman-teman sesama pelaku bisnis, melalui sejumlah kolaborasi dan kerjasama yang bertujuan untuk memperkuat ekosistem industri mode muslim tanah air.
Sementara itu Ghufron Mustaqim, CEO dan Co-Founder Evermos menyampaikan, masyarakat Indonesia dapat menghabiskan sekitar Rp91 triliun setiap tahun untuk membeli hijab.
Baca Juga : Implementasikan Pemberdayaan Perempuan, Evermos Raih Penghargaan Internasional
Sayangnya, riset di World Economic Forum menunjukkan bahwa hanya 25% dari hijab tersebut yang dihasilkan oleh produksi lokal. Ini suatu kesempatan memajukan ekonomi nasional yang masih sangat bisa dioptimalkan.