WARTAEVENT.com – Jakarta. Di masa era digital seperti saat ini, media dan influencer mempunyai peran yang sangat penting untuk semua industri. Dengan adanya lembaga maupun individu yang bergerak dibidang komunikasi, menyampaikan pesan – pesan kepada publik menjadi lebih mudah dan akurat.
Demi menunjukkan apresiasi kepada rekan-rekan media dan influencer, Grand Dafam Ancol Jakarta mengadakan Influencer dan Media Gathering 2022 di 33 Sky Bridge (25/05/2022).
Baca Juga : Ini Rangkaian Kegiatan di Hari Jadi Grand Dafam Ancol Jakarta yang Pertama
Aditya A. Wirakusuma, General Manager Grand Dafam Ancol Jakarta mengatakan, tema gathering “A Night to Remember” menjadi momen yang tepat untuk terus memperkenalkan Grand Dafam Ancol Jakarta dari balik bayang-bayang brand hotel sebelumnya.
“Selain untuk mengajak bernostalgia dalam suasana tahun 80-90-an, kami ingin teman-teman media dan influencer lebih mengenal Grand Dafam Ancol Jakarta dari brand sebelumnya yang telah beralih nama,” katanya.
Dalam kesempatan tersebut, diperkenalkan kembali beberapa sosok dibalik layar atas beroperasional dan target-target revenue di Grand Dafam Ancol Jakarta. mulai dari departemen sales, security, front office, dan lainnya.
Gathering yang dimeriahkan dengan alunan musik dari DG Acoustic dan T-BUNC Enterprise ini dimulai dengan sesi makan malam dilanjut dengan presentasi dari tim sales dan marketing dan ditutup pembagian doorprise.
Baca Juga : Yuk Tutup Tahun dengan Menikmati Staycation di Grand Dafam Ancol Jakarta
“Kami sangat berterima kasih kepada seluruh rekan- rekan media dan influencer yang selama ini telah berkontribusi dalam menyampaikan pemberitaan positif terkait program dan kegiatan Grand Dafam Ancol Jakarta,” pungkas Aditya A. Wirakusuma.
Richard Christie, Assistant Public Relations Manager mengatakan, sangat senang akhirnya kita bisa berkumpul lagi di gathering ini. “Kami harap hubungan Grand Dafam Ancol Jakarta bersama teman – teman media dan influencer dapat semakin erat,” katanya. [*]
- Editor : Fatkhurrohim