Categories: News

Acer ITS Tawarkan Solusi Smart Parking

Warta Event – Jakarta. Acer Intelligent Transportation System (ITS) Inc., anak perusahaan dari Acer memenangkan “Global ICT Excellence Award – Private Sector Excellencedi World Congress Information Technology (WCIT) 2018 untuk Smart Parking Solution.

Penghargaan ini diberikan atas kemampuan Acer ITS dalam menghadirkan solusi parkir end-to-end inovatif dan menghasilkan pengalaman parkir modern kepada pengguna dan sekaligus manfaatnya dalam membantu operator publik dan swasta untuk meningkatkan efisiensi dan pendapatan manajemen parkir melalui teknologi.

Acer Smart Parking dari Acer ini merupakan inovasi kunci dari Acer ITS yang dikembangkan secara khusus dengan mengkombinasikan solusi dari aplikasi parkir, meter dan sistem manajemen yang lengkap.

Melalui Acer ITS Parking App, pengguna dapat melihat secara langsung harga dan ketersediaan tempat parkir secara real-time dari aplikasi. Sehingga, pengguna tidak perlu menghabiskan banyak waktu untuk berkeliling mencari tempat parkir kosong.

Riko Gunawan, Head of Commercial Product Acer Indonesia, mengatakan, Acer Smart Parking ini merupakan solusi parkir yang sangat tepat digunakan khususnya di kota-kota besar seperti Jakarta.

Dengan tingkat kepadatan yang tinggi dan banyaknya mobil pribadi, mencari tempat parkir di gedung atau mall terkadang memakan waktu yang sangat lama. Namun, dengan solusi Smart Parking dari Acer ini dapat menjadi jawaban atas permasalahan tersebut. Acer Smart Parking ini pun akan segera kami hadirkan untuk pasar Indonesia. [Ulung]

wartaeventadmin

Leave a Comment

Recent Posts

Amarterra Villas Hadirkan Momen Sakral Bali dalam Autograph Week

WARTAEVENT.com – Bali. Di tengah hiruk pikuk pariwisata Bali yang semakin dinamis, Amarterra Villas Resort Bali Nusa Dua mengajak para… Read More

14 hours ago

Tiga Koleksi Perdana Sepatu Basket Kolaborasi Shai dan Converse

WARTAEVENT.com – Jakarta. Bintang NBA sekaligus ikon gaya, Shai Gilgeous-Alexander, akhirnya meluncurkan sepatu signature pertamanya: SHAI 001. Koleksi perdana ini… Read More

19 hours ago

Golf House Bawa Gaya dan Teknologi Baru di Lapangan

WARTAEVENT.com – Jakarta. Dunia golf Indonesia kini punya alasan baru untuk tampil lebih bergaya di lapangan. Golf House, retailer ternama… Read More

20 hours ago

Gabriel’s Coffee Eatery: Meracik Hangatnya Tradisi di Era Modern

WARTAEVENT.com – Jakarta. Di tengah deretan kafe yang terus bermunculan di Gading Serpong, ada satu tempat yang terasa berbeda sejak… Read More

22 hours ago

Empat Sahabat “Berlayar” Lewat Burger: Kisah Bun Voyage Jakarta

WARTAEVENT.com – Jakarta. Dari obrolan santai di antara empat sahabat, lahirlah sebuah perjalanan rasa yang kini berlabuh di Jakarta Selatan.… Read More

1 day ago

Beasiswa Sang Surya 2025, Harapan Baru Mahasiswa Tempo

WARTAEVENT.com – Jakarta. Senyum merekah di wajah para mahasiswa Politeknik Tempo ketika menerima kabar bahagia menjadi penerima Beasiswa Sang Surya… Read More

2 days ago