WARTAEVENT.com – Pangkep. Rangkaian Program Literasi Digital “Indonesia Makin Cakap Digital” di Sulawesi, yang diselenggarakan oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia dan Siberkreasi bersama Dyandra Promosindo, dilaksanakan secara virtual pada hari Rabu (08/11/2021) di Kabupaten Pangkep, Sulawesi Selatan.
Kolaborasi ketiga lembaga pada acara kali ini, tema yang diangkat adalah “Candu Medsos, Hati-hati Stres Gara-gara Media Sosial”. Dan diikuti oleh 791 peserta dari berbagai kalangan masyarakat.
Ada 4 narasumber pada sesi sesi webinar siang ini, di antaranya Fasilitator Gapura Digital by Google, Zulkarnaim Masyur; Penyiar Radio dan Duta Bahasa Provinsi Gorontalo, Elia Nusantari Damopolli; Pendiri Language Learning Center Tentena (English Course), Adisthia Nathalini Sigilipu; serta Dosen dan Peneliti Binus University, Sari Ramadanty.
Zulkarnaim sebagai pemateri pertama, membawakan materi kecakapan digital bertema “Informasi, Identitas dan Jejak Digital dalam Media Sosial”. Menurutnya, jejak digital penting untuk dikelola agar mencerminkan citra diri positif dan terhindar dari bahaya pencurian identitas, buruknya reputasi personal, pencemaran nama baik, maupun peretasan akses data pribadi.
“Jejak digital memang bias antara batas privasi dan pribadi. Namun yang pasti, jejak digital bisa jadi lebih representatif dari CV,” ujarnya.
Pemateri kedua Elia, mengurai bahasan “Bebas namun Terbatas: Berekspresi di Media Sosial”. Ia mengatakan, kebebasan berpendapat penting dipahami baik oleh penyampai maupun penerima pendapat agar tak merugikan orang lain atau terjerat hukum.
Page: 1 2
WARTAEVENT.com – Jakarta. IMTM 2025 bukan sekadar pameran, melainkan wadah kolaborasi. Salah satu agenda utamanya, Table Top IMTM 2025, mempertemukan… Read More
WARTAEVENT.com – Bali. Di tengah hiruk pikuk pariwisata Bali yang semakin dinamis, Amarterra Villas Resort Bali Nusa Dua mengajak para… Read More
WARTAEVENT.com – Jakarta. Bintang NBA sekaligus ikon gaya, Shai Gilgeous-Alexander, akhirnya meluncurkan sepatu signature pertamanya: SHAI 001. Koleksi perdana ini… Read More
WARTAEVENT.com – Jakarta. Dunia golf Indonesia kini punya alasan baru untuk tampil lebih bergaya di lapangan. Golf House, retailer ternama… Read More
WARTAEVENT.com – Jakarta. Di tengah deretan kafe yang terus bermunculan di Gading Serpong, ada satu tempat yang terasa berbeda sejak… Read More
WARTAEVENT.com – Jakarta. Dari obrolan santai di antara empat sahabat, lahirlah sebuah perjalanan rasa yang kini berlabuh di Jakarta Selatan.… Read More
Leave a Comment