Categories: News

AirAsia Perbarui Kebijakan Bagasi Kabin

wartaevent.com – Jakarta. AirAsia memperbarui kebijakan mengenai ketentuan bagasi kabin yang berlaku mulai hari Selasa (07/07/2020). Setiap tamu kini diperbolehkan membawa dua (2) buah barang bawaan ke dalam kabin pesawat yang berat total keduanya tidak melebihi 7kg.

Tamu dapat membawa satu (1) buah tas kabin dengan ukuran tidak melebihi 56cm x 36cm x 23cm atau panjang linear maksimal 115cm serta dapat dimasukkan ke dalam kompartemen bagasi di dalam kabin pesawat, DAN satu (1) buah tas laptop atau (1) buah tas kecil dengan ukuran tidak melebihi 40cmX30cmX23cm atau panjang linear maksimal 80cm serta dapat diletakkan di bawah kursi di depan Anda.

Baca Juga : Cara AirAsia Merawat dan Menjaga Kelaikan Operasional Armada

Untuk mengetahui informasi terkini mengenai ketentuan bagasi kabin terkini AirAsia, silakan kunjungi halaman pada tautan ini.

Jika barang bagasi kabin Anda melebihi ketentuan di atas, Anda dapat membagasikan barang Anda dengan memanfaatkan jatah bagasi terdaftar (checked baggage) gratis hingga 15 kg untuk penerbangan domestik di Indonesia, atau dapat memesan jatah bagasi tambahan sebelum terbang. 

Pemesanan dapat dilakukan melalui airasia.com atau aplikasi AirAsia setidaknya 4 jam sebelum jadwal keberangkatan. 

Baca Juga : AirAsia Layani Pemulangan 334 Orang WNI dari Dubai

AirAsia juga mengimbau seluruh tamu yang akan melakukan penerbangan untuk selalu memperhatikan dan memenuhi persyaratan yang ditetapkan oleh otoritas wilayah atau pemerintah di wilayah/negara asal maupun tujuan. Untuk informasi mengenai panduan perjalanan bersama AirAsia silakan kunjungi tautan ini.

AirAsia senantiasa mengutamakan keselamatan dan kesehatan penumpang selama penerbangan. Silakan kunjungi halaman pada tautan iniuntuk mengetahui langkah-langkah yang telah dilakukan AirAsia untuk memastikan kenyamanan Anda saat terbang nanti. [*]

Fatkhurrohim

Leave a Comment

Recent Posts

Amarterra Villas Hadirkan Momen Sakral Bali dalam Autograph Week

WARTAEVENT.com – Bali. Di tengah hiruk pikuk pariwisata Bali yang semakin dinamis, Amarterra Villas Resort Bali Nusa Dua mengajak para… Read More

16 hours ago

Tiga Koleksi Perdana Sepatu Basket Kolaborasi Shai dan Converse

WARTAEVENT.com – Jakarta. Bintang NBA sekaligus ikon gaya, Shai Gilgeous-Alexander, akhirnya meluncurkan sepatu signature pertamanya: SHAI 001. Koleksi perdana ini… Read More

21 hours ago

Golf House Bawa Gaya dan Teknologi Baru di Lapangan

WARTAEVENT.com – Jakarta. Dunia golf Indonesia kini punya alasan baru untuk tampil lebih bergaya di lapangan. Golf House, retailer ternama… Read More

22 hours ago

Gabriel’s Coffee Eatery: Meracik Hangatnya Tradisi di Era Modern

WARTAEVENT.com – Jakarta. Di tengah deretan kafe yang terus bermunculan di Gading Serpong, ada satu tempat yang terasa berbeda sejak… Read More

1 day ago

Empat Sahabat “Berlayar” Lewat Burger: Kisah Bun Voyage Jakarta

WARTAEVENT.com – Jakarta. Dari obrolan santai di antara empat sahabat, lahirlah sebuah perjalanan rasa yang kini berlabuh di Jakarta Selatan.… Read More

1 day ago

Beasiswa Sang Surya 2025, Harapan Baru Mahasiswa Tempo

WARTAEVENT.com – Jakarta. Senyum merekah di wajah para mahasiswa Politeknik Tempo ketika menerima kabar bahagia menjadi penerima Beasiswa Sang Surya… Read More

2 days ago