Categories: News

Aladdin Street e-marketplace Produk Premium dan Halal

Warta Event – Jakarta. Industri dengan label halal, nampaknya menjadi magnit baru pada platform bisnis online atau yang biasa dikenal dengan istilah e-commerce. Sebagaimana diketahui, market halal di dunia hingga tahun 2030 diprediksi akan meningkat seiring dengan pertumbuhan umat muslim yang mencapai 2.2 miliar jiwa.

Pertumbuhan market bisnis online pun sudah mulai menggerus market tradisional. Beragam situs belanja online bermunculan tiap tahunnya. Indonesia dengan jumlah penduduk muslim terbesar di dunia menjadi “kue” empuk bagi pengembang bisnis online.

Adalah aladdinstreet.com, salah satu platform e-commerce yang fokus pada e-marketplace ini mengklaim sebagai satu-satunya situs belanja online yang mengusung konsep produk Premium dan Halalan Thayibban. Tak hanya itu, aladdinstreet.com ini pun akan melayani komunitas business to business (BtoB) dan businessto consumer (BtoC).

Co-Founder & President Aladin Group, Dato Sri Desmond To, mengatakan, aladdinstreet.com ada di 40 negara termasuk di Amerika dan Eropa. Situs belanja-nya ini menyediakan produk-produk berkualitas premium dan halal dari pelaku industri Usaha Kecil Menengah (UKM) dari Indonesia.

Produk UKM yang masuk dalam display aladdinstreet.com adalah produk yang telah mengantongi sertifikat halal dari MUI, berkualitas premium, memiliki izin usaha, dan langsung dari distributornya. Kemudian maksud premium itu adalah bukan barang branded dan mahal, tapi original.

Menawarkan produk halal, untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat luas agar tidak ragu lagi untuk berbelanja di Aladdin Street. Indonesia dengan jumlah penduduk muslim terbesar di dunia berpotensi untuk menjual produk-produknya ke pasar global.

Aladdin Street akan membuka pasarnya di Indonesia pada Oktober 2017 mendatang. Selain itu, e-commerce ini akan memasuki pasar di 30-40 negara dalam kurun waktu dua tahun. E-commercenya telah berjalan di Malaysia dan Singapura.

Perlu dicatat juga, bahwasannya Aladdinstreet.com yang bernaung dalam bendera Aladdin Group ini telah menggandeng klub sepakbola Menchester United sebagai platform pemasaran produknya di seluruh dunia. Dan, setiap pelanggan aladdinstreet.com setiap bulannya akan diberikan kesempatan menonton bola langsung dari stadiun Old Trafford full akomodasi. [Fatkhurrohim]

Fatkhurrohim

Leave a Comment

Recent Posts

HARRIS Day 2024: “FINAL LAP” Rayakan Gaya Hidup Sehat di Bandung, Bali, dan Batam

WARTAEVENT.comm – Bandung. HARRIS Hotels, kembali menghadirkan annual event olahraga lari bertajuk HARRIS Day. Tahun ini bertemakan "FINAL LAP", dan… Read More

8 hours ago

Sambut Tahun Baru Sahid Raya Hotel & Convention Yogyakarta Hadirkan Malioboro Street Food Festival

WARTAEVENT.com – Yogyakarta. Menyambut datangnya Tahun Baru 2025, Sahid Raya Hotel & Convention Yogyakarta kembali menghadirkan event spektakuler bertajuk "Malioboro… Read More

9 hours ago

ASDP Indonesia Ferry Catat 2,59 Juta Pengguna di Aplikasi Ferizy, Layanan Digitalisasi Perkuat

WARTAEVENT.com – Jakarta. PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) semakin memperkuat komitmennya dalam meningkatkan layanan digitalisasi pemesanan tiket online melalui aplikasi… Read More

9 hours ago

Artotel Group dan PT Bandung Infra Investama Jalin Kerja Sama Pengelolaan Hotel

WARTAEVENT.com – Jakarta. Artotel Group dan PT Bandung Infra Investama (Perseroda) resmi menjalin kemitraan untuk mengelola ARTOTEL Kiara Artha Bandung,… Read More

1 day ago

Persiapkan Layanan Nataru  ASDP Optimalkan Lintas Ketapang-Gilimanuk

WARTAEVENT.com – Ketapang. Menjelang puncak musim liburan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024/2025, PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) memastikan kesiapan… Read More

2 days ago

ARTOTEL Yogyakarta Hadirkan Homeground: Intimate Fun Trail Run dalam Merayakan Ulang Tahun ke-7

WARTAEVENT.com – Yogyakarta. ARTOTEL Yogyakarta mempersembahkan acara istimewa Homeground: Magnificent Seven Intimate Fun Trail Run, Minggu (8/11/2024) mendatang, untuk merayakan… Read More

3 days ago