Categories: Lifestyle

Angkat Sisi Inspiratif Kota Jakarta Dipha Barus Merilis Video
“You Move Me”

wartaevent.com – Jakarta. Disc Jockey (DJ) multitalenta Dipha Barus baru saja merilis Official Lyric Video single “You Move Me”. Video ini merupakan single pertama Dipha dibawah label dance music global terkemuka Ultra Records, asal Amerika Serikat.

Video berdurasi 03:35 menit ini digarap oleh Mol Edrin sebagai sutradara. Mereka berkolaborasi menampilkan sisi kota Jakarta yang inspirasional. Melalui sudut pandangnya, Mol Edrin menggambarkan beberapa sudut kota Jakarta untuk menginspirasi semua orang agar bergerak, dan mengalami kembali secara langsung keunikan dan kehangatan dalam interaksi sosial.

Bukan hanya berinteraksi melalui media digital yang belakangan ini jamak dipraktikkan oleh semua penduduk kota Jakarta, lintas usia dan strata sosial. Salah satu sudut historis dari kota ini yang ditangkap oleh Mol Edrin adalah Monumen Nasional, suatu simbol kebesaran kota Jakarta.

Baca Juga : E-One Mewakili Indonesia dalam Kompetisi DJ Dunia di Moscow

Dengan menggunakan teknik stop motion, Mol Edrin menangkap gambar secara detail tentang keseharian penduduk kota Jakarta dalam menjalankan aktivitasnya, mulai dari berolahraga, berjualan, hingga berinteraksi antar penduduk. Tampak seperti rutinitas yang sederhana dilakukan namun sukses menggambarkan kota Jakarta yang ragam.

Dipha Barus mengungkapkan, dari sudut pandang kreatif, konsep video ini digagas lewat keinginan untuk mengingatkan kembali bahwa kreativitas pada dasarnya dapat muncul dengan menumbuhkan rasa keingintahuan yang tinggi dan komitmen untuk berkreasi tanpa adanya keraguan.

Sementara itu, Monica Karina, yang membawakan lirik pada Single “You Move Me” menyatakan, proses pembuatan video ini menghabiskan waktu sekitar 39 hari, dengan berusaha menangkap beberapa sudut kota Jakarta untuk memperlihatkan banyaknya sisi kreatif yang berasal dari masyarakat. [*]

Fatkhurrohim

Leave a Comment

Recent Posts

Artotel Group dan PT Bandung Infra Investama Jalin Kerja Sama Pengelolaan Hotel

WARTAEVENT.com – Jakarta. Artotel Group dan PT Bandung Infra Investama (Perseroda) resmi menjalin kemitraan untuk mengelola ARTOTEL Kiara Artha Bandung,… Read More

16 hours ago

Persiapkan Layanan Nataru  ASDP Optimalkan Lintas Ketapang-Gilimanuk

WARTAEVENT.com – Ketapang. Menjelang puncak musim liburan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024/2025, PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) memastikan kesiapan… Read More

1 day ago

ARTOTEL Yogyakarta Hadirkan Homeground: Intimate Fun Trail Run dalam Merayakan Ulang Tahun ke-7

WARTAEVENT.com – Yogyakarta. ARTOTEL Yogyakarta mempersembahkan acara istimewa Homeground: Magnificent Seven Intimate Fun Trail Run, Minggu (8/11/2024) mendatang, untuk merayakan… Read More

3 days ago

ADWI 2024 Mendorong Pariwisata Inklusif dan Berkelanjutan, Catat Ini Para Pemenangnya

WARTAEVENT.comm – Jakarta. Anugerah Desa Wisata Indonesia 2024 bukan hanya sekadar ajang penghargaan, tetapi juga merupakan upaya pemerintah untuk mendorong… Read More

4 days ago

Malam ADWI 2024: Menpar Widiyanti Sebut Desa Wisata Ujung Tombak Pariwisata Indonesia

WARTAEVENT.com – Jakarta. Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia (Kemenparekraf RI) sukses menggelar Malam Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI)… Read More

4 days ago

ADWI 2024: Pameran Kreativitas Desa Wisata Digelar di Kawasan Car Free Day

WARTAEVENT.com – Jakarta. Kementerian Pariwisata (Kemenpar) RI, kembali menggelar event Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) 2024, yang menampilkan 50 desa… Read More

4 days ago