News

Antisipasi Jelang Lebaran, Pangdam Jaya Sambangi Summarecon Mall Bekasi

Manajemen SMB mewajibkan para pengunjung untuk mematuhi dan melaksanakan protokol kesehatan diantaranya seperti jaga jarak fisik, pemeriksaan suhu tubuh, wajib pakai masker, sering cuci tangan dan pembatasan jumlah pengunjung. 

Selain itu, SMB pun menggunakan fasilitas tanpa sentuh tangan atau touchless seperti saat mengambil tiket parkir, handsanitizer, penggunaan tombol lift dan penyediaan tempat cuci tangan di area pintu masuk lobby mall.

Baca Juga : Serunya Bermain Amber, Digital Playground Pertama di Bekasi

Ugi Cahyono, Center Director Summarecon Mall Bekasi menegaskan, ketentuan pelaksanaan protokol kesehatan di SMB merupakan sebuah kewajiban dan telah dikomunikasikan kepada seluruh pengunjung maupun tenant melalui sosial media, website, media outdoor seperti poster, baliho, LED, dll. 

Manajemen SMB mewajibkan para pengunjung untuk mematuhi dan melaksanakan protokol kesehatan diantaranya seperti jaga jarak fisik, pemeriksaan suhu tubuh, wajib pakai masker, dll.

Selain itu, SMB pun melakukan sistem monitoring jumlah pengunjung. “Di setiap lobby, security akan menghitung setiap pengunjung yang masuk maupun keluar mall sehingga saat jumlah pengunjung telah mencapai 50% dari total kapasitas, maka akan langsung dilakukan pembatasan pengunjung,” tegasnya.

Kunjungan Pangdam Jaya diakhiri dengan berkeliling melakukan pemantauan protokol kesehatan yang di terapkan tenant-tenant SMB mulai dari lantai dasar hingga lantai 3. [*]

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *