Event

ARTOTEL Group dan TMII Gelar Field Trip Budaya untuk Individu Berkebutuhan Khusus

“Kami sangat berterima kasih kepada TMII yang telah mendukung penuh acara ini. Kolaborasi ini menjadi bagian dari upaya kami untuk memberikan dampak positif bagi komunitas,” ujar Yulia.

Direktur Utama TMII, Intan Ayu Kartika, menyambut baik kegiatan ini dan mengapresiasi kolaborasi dengan Artotel Group. Menurutnya, TMII selalu berupaya menghadirkan pengalaman budaya yang inklusif, sehingga semua kalangan, termasuk individu berkebutuhan khusus, dapat menikmati dan mempelajari kekayaan budaya Indonesia.

Baca Juga : Melalui Mekanisme Market Expose, Akhirnya ARTOTEL Group Dipercaya PPKGBK

“Kolaborasi ini selaras dengan visi TMII untuk menciptakan ruang inklusif di mana semua orang merasa diterima dan dihargai. Kami berharap teman-teman dari Matalesoge HospitABLElity Academy mendapatkan pengalaman berharga dan semakin mencintai budaya Indonesia,” tambah Intan.

Sementara itu, Tommy Hermanses, CEO Matalesoge HospitABLElity Academy, juga mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada Artotel Group dan TMII. Menurutnya, experiential learning atau pembelajaran langsung di lapangan adalah metode yang sangat penting bagi pengembangan potensi IBK.

Baca Juga : Berkolaborasi dengan TSN dan Institut Pariwisata Trisakti, ARTOTEL Group Meluncurkan AGLC

“Kegiatan ini memberikan kesempatan bagi peserta untuk belajar tentang keragaman budaya Indonesia sekaligus merasakan pengalaman menyaksikan pameran seni secara langsung,” ujar Tommy.

Dengan adanya kegiatan seperti ini, Artotel Group dan TMII berharap dapat terus menciptakan ruang-ruang inklusif yang mendukung perkembangan dan pemberdayaan individu berkebutuhan khusus. (*)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *