wartaevent.com – Singapura. Dalam rangka merayakan pengalaman kebudayaan dan kuliner yang unik, saluran TV kuliner dan daring, Asian Food Network (AFN)- meluncurkan dua situs baru dalam Bahasa Indonesia dan Melayu.
AFN menyediakan konten memasak untuk 230 juta pecinta kuliner di seluruh Indonesia dan Malaysia, dengan memberikan konten dalam bahasa asli mereka yaitu Bahasa Indonesia dan Melayu.
Baca Juga: Dapatkan Pengalaman Menarik dari Kasur Mimpi
Tempat untuk menemukan resep, tips dan tren mengenai hidangan khas Asia dalam satu saluran yang dengan cepat menjadi situs komunitas serta layanan bagi pecinta hidangan khas Asia.
Sejak asianfoodnetwork.com dirilis pada bulan November tahun lalu, kelompok pecinta makanan baru terus tumbuh – dengan 30% pengguna berasal dari Indonesia dan Malaysia. Seiring berjalannya waktu, mulai tampak permintaan yang memberikan kesempatan untuk mengembangkan variasi.
Mengadopsi pendekatan digital dengan jangkauan lebih luas serta menawarkan konten dalam bahasa asli, AFN menjadi lebih mudah diakses oleh penggemar untuk mendapatkan inspirasi dan membuat hidangan rumahan khas Asia.
Baca Juga : Berikut Deretan Wisata Kuliner di Pelosok New South Wales
Dua situs dalam Bahasa Indonesia dan Melayu membuat AFN untuk lebih semangat dengan yang mereka lakukan—terlibat dengan komunitas makanan khas Asia yang berjumlah 4 juta dan masih akan terus bertambah.
Didorong oleh penggunaan dan permintaan yang bersamaan dari beragam wilayah, penawaran konten lokal ini menjadikan AFN sebagai tempat tujuan untuk mencari tips, inspirasi dan kisah tentang sebuah hidangan.
Dalam lanskap digital, di mana konsumen menginginkan sebuah produk yang memberikan pengalaman berbeda dari kebudayaan dan keadaan sekitar mereka, konten yang lebih lokal memberikan pengalaman lebih personal bagi pengguna.
Baca Juga : 5 Tips dari Herbalife untuk Menjaga Kesehatan di Era New Normal
Melalui konten yang unik, beragam progam TV dan keterlibatan online, AFN fokus untuk memperdalam komunikasi dengan komunitas pecinta hidangan khas Asia.
Dengan adanya situs dalam Bahasa Indonesia dan Melayu akan mempermudah siapa pun untuk bergabung dalam komunitas, terlebih dengan adanya budaya lokal dan wajah-wajah terkenal dari Asia Tenggara yang akan bekerjasama dengan AFN. [*]
WARTAEVENT.com – Bandung. Setelah sukses menarik lebih dari 4.050 pengunjung dalam event sebelumnya, SunBite Sunday kembali hadir dengan edisi ke-4… Read More
WARTAEVENT.com – Klaten. Festival Klaten Etno Jazz Sawah 2024 sukses digelar di Desa Ponggok, Polanharjo, Klaten, Minggu, (17/11/2024). Dengan latar… Read More
WARTAEVENT.com – Singapura. Sebanyak 44 pemimpin muda dari 10 negara anggota ASEAN serta Timor-Leste – yang untuk pertama kalinya berpartisipasi… Read More
WARTAEVENT.com – Bekasi. Pakuwon Mall Bekasi, mal terbaru yang dikelola oleh PT Pakuwon Jati Tbk melalui anak perusahaannya PT Grama… Read More
WARTAEVENT.com – Jakarta. Polident, merek perawatan gigi tiruan meluncurkan kampanye #BalikinSenyum dengan dua inisiatif utama yang bertujuan untuk meningkatkan akses… Read More
WARTAEVENT.comm – Bandung. HARRIS Hotels, kembali menghadirkan annual event olahraga lari bertajuk HARRIS Day. Tahun ini bertemakan "FINAL LAP", dan… Read More
Leave a Comment