ASTON Nha Trang City Hotel memastikan setiap masa inap berkesan dengan berbagai fasilitasnya. Fasilitas kebugaran memotivasi tamu untuk menjaga kesehatan dan kebugaran. Dengan pemandangan panorama kota untuk pengalaman olahraga yang fenomenal.
Restoran hotel menawarkan sarapan prasmanan yang mengenyangkan dan beragam dengan berbagai pilihan hidangan lezat untuk makan siang dan makan malam, termasuk pilihan Vietnam, Barat, dan Asia, semuanya dibuat dengan bahan-bahan terbaik.
Baca Juga : TTC Travel Mart International Hadirkan Destinasi Baru, China dan Afrika Agresif Ekspansi
Bersantap dan nikmati masakan dari seluruh dunia di satu tempat. Restoran menyajikan sarapan dari jam 6 pagi sampai jam 9:30 pagi; makan siang dari jam 11 pagi sampai jam 3 sore; dan makan malam dari jam 6 sore – 10 malam.
Jangan lewatkan fitur populer ASTON Nha Trang City Hotel – Roof Top Bar & Beer Garden – di mana para tamu dapat menikmati percakapan yang menyenangkan dan lagu-lagu pantai sembari menyeruput minuman tropis dan koktail khusus yang menyegarkan. Bar buka dari jam 8 pagi sampai jam 9 malam.
Norbert Vas, VP Business Development, Archipelago International mengucapkan berterima kasih atas kepercayaan pemilik terhadap brand Archipelago, serta tim kami di Ho Chi Minh City yang dipimpin oleh Mr. John Gardner sebagai CEO Archipelago Indochina, untuk kesuksesan awal ini.
Baca Juga : Menjadikan Episentrum Pertumbuhan Ekonomi Global, Ini Peran Pariwisata ASEAN
Entitas Archipelago di Vietnam yang baru dibentuk, Archipelago Indochina, yang bermitra dengan spesialis manajemen hotel & resor dan perusahaan konsultan perhotelan – Optimum Hospitality, akan mengelola hotel tersebut. Grup hotel bertujuan untuk memperluas portofolio ASTON di seluruh Laos, Kamboja, dan Vietnam.
Sementara itu John Gardner, CEO Archipelago Indochina mengaku senang dapat menyambut wisatawan di ASTON Nha Trang City Hotel untuk merasakan layanan Archipelago dan ASTON.
Baca Juga : Setelah Indonesia, Laos Menjadi Tuan Rumah ASEAN Tourism Forum Tahun Depan
“ASTON Nha Trang City Hotel adalah tempat liburan yang sempurna serta sangat cocok untuk pelancong bisnis dengan lokasi prima dan fasilitas terbaik. Kami tetap setia pada misi Archipelago untuk melampaui ekspektasi tamu,” pungkasnya. [*]
WARTAEVENT.comm – Jakarta. Anugerah Desa Wisata Indonesia 2024 bukan hanya sekadar ajang penghargaan, tetapi juga merupakan upaya pemerintah untuk mendorong… Read More
WARTAEVENT.com – Jakarta. Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia (Kemenparekraf RI) sukses menggelar Malam Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI)… Read More
WARTAEVENT.com – Jakarta. Kementerian Pariwisata (Kemenpar) RI, kembali menggelar event Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) 2024, yang menampilkan 50 desa… Read More
WARTAEVENT.com – Samosir. Gelaran Aquabike Jetski World Championship yang berlangsung di Danau Toba, Sumatera Utara, memasuki hari keempat, Sabtu (17/11/2024).… Read More
WARTAEVENT.com – Jakarta. Kemeterian Pariwisata (Kemenpar) menyoroti ketepatan waktu penerbangan maskapai sebagai salah satu preferensi wisatawan dalam memilih maskapai untuk… Read More
WARTAEVENT.com — Jakarta. Dalam beberapa tahun terakhir, terapi sel semakin populer sebagai salah satu metode inovatif dalam pengobatan dan pencegahan… Read More
Leave a Comment