Categories: Ekonomi

Atasi Permintaan yang Meningkat Selama Akhir Tahun, Lalamove Lakukan Hal Ini ke Mitra UMKM

WARTAEVENT.com – Jakarta. Lalamove, mengutamakan layanan armada roda empat untuk mengelola lonjakan permintaan sepanjang periode perayaan akhir tahun, termasuk saat-saat penting seperti perayaan Natal, malam tahun baru.

Meningkatnya permintaan tidak hanya dari konsumen namun juga para pelaku UMKM yang membutuhkan layanan pengiriman profesional. Data Asosiasi Logistik Indonesia (ALI) menunjukkan proyeksi pertumbuhan industri logistik Indonesia sebesar 5-8% pada tahun 2023.

Baca Juga : Ini Langkah dan Strategi Lalamove Hadapi Trend Pindahan Kos Mahasiswa

Lalamove sendiri memprediksi ada pertumbuhan lebih dari 50%. Meningkatnya permintaan tersebut, Lalamove memberikan keuntungan ke konsumen dalam menghemat waktu dan menghindari tantangan yang ditimbulkan oleh lalu lintas kota.

Andito B Prakoso, Managing Director Lalamove Indonesia mengatakan, tantangan umum yang dihadapi pada momen perayaan ini berkisar pada efisiensi transportasi berbagai kebutuhan logistik, terutama untuk keperluan dekorasi, katering dan lain-lain. 

Baca Juga : Selama Ramadhan Tahun Ini, Lalamove Gandeng BAZNAS Salurkan Program Deliver Care ke Panti Asuhan

“Untuk mengatasi tantangan ini, pengguna dapat memanfaatkan kemampuan layanan armada roda empat Lalamove. Komitmen kami adalah memfasilitasi layanan yang lancar, cepat, dan terjangkau, serta berkontribusi aktif dalam perayaan keluarga tersebut,” tambahnya.

Layanan armada roda empat Lalamove memperluas keunggulannya dan memberi manfaat ke mitra UMKM yang jumlahnya lebih dari 20.000 di seluruh Indonesia. Ini terlihat dengan peningkatan permintaan oleh UMKM yang diprediksi naik hingga 27%. (*)

Tags: #Lalamove
Fatkhurrohim

Leave a Comment

Recent Posts

Amarterra Villas Hadirkan Momen Sakral Bali dalam Autograph Week

WARTAEVENT.com – Bali. Di tengah hiruk pikuk pariwisata Bali yang semakin dinamis, Amarterra Villas Resort Bali Nusa Dua mengajak para… Read More

8 hours ago

Tiga Koleksi Perdana Sepatu Basket Kolaborasi Shai dan Converse

WARTAEVENT.com – Jakarta. Bintang NBA sekaligus ikon gaya, Shai Gilgeous-Alexander, akhirnya meluncurkan sepatu signature pertamanya: SHAI 001. Koleksi perdana ini… Read More

13 hours ago

Golf House Bawa Gaya dan Teknologi Baru di Lapangan

WARTAEVENT.com – Jakarta. Dunia golf Indonesia kini punya alasan baru untuk tampil lebih bergaya di lapangan. Golf House, retailer ternama… Read More

13 hours ago

Gabriel’s Coffee Eatery: Meracik Hangatnya Tradisi di Era Modern

WARTAEVENT.com – Jakarta. Di tengah deretan kafe yang terus bermunculan di Gading Serpong, ada satu tempat yang terasa berbeda sejak… Read More

16 hours ago

Empat Sahabat “Berlayar” Lewat Burger: Kisah Bun Voyage Jakarta

WARTAEVENT.com – Jakarta. Dari obrolan santai di antara empat sahabat, lahirlah sebuah perjalanan rasa yang kini berlabuh di Jakarta Selatan.… Read More

22 hours ago

Beasiswa Sang Surya 2025, Harapan Baru Mahasiswa Tempo

WARTAEVENT.com – Jakarta. Senyum merekah di wajah para mahasiswa Politeknik Tempo ketika menerima kabar bahagia menjadi penerima Beasiswa Sang Surya… Read More

2 days ago