News

Beda Pembayaran Digital dengan Tunai dan Dampaknya bagi Pelanggan

Namun, sebenarnya apa yang terjadi jika penggunaan uang elektronik lebih dominan daripada uang secara tunai, apakah ada dampak yang signifikan? 

Dan pada saat itu Eko Wahyu Septantono langsung memberikan jawaban, ketika ada penggunaan transaksi dengan menggunakan e-wallet atau saldo dompet digital, tentunya akan mendorong masyarakat khususnya para penjual untuk beradaptasi dengan menyediakan jasa pembayaran melalui transaksi elektronik. 

Dampak yang terjadi akhirnya ketika ada para penjual yang masih menggunakan transaksi secara tunai tentunya akan mempersulit para penjual untuk mendapatkan pelanggan baru atau pembeli yang banyak.

Tujuan utama Kementerian Komunikasi dan Informatika menggelar webinar Literasi Digital ini karena diharapkan masyarakat Indonesia pada akhir tahun ini mencapai 10 juta orang terliterasi dan diharapkan meningkat menjadi 50 juta orang di tahun 2024 mendatang.

Literasi Digital yang mengakat tema besar Indonesia Makin Cakap Digital ini membahas 4 pilar utama Literasi Digital yakni, budaya bermedia (digital culture), aman bermedia (digital safety), etis bermedia (digital ethics) dan cakap bermedia digital (digital skills). [*]

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *