Categories: Lifestyle

Berikut Manfaat Pentingnya Ruang Publik Terbuka untuk Anak

wartaevent.com – Jakarta. Hasil survey yang dilakukan oleh Hanwha Life Insurance Indonesia (Hanwha Life) cukup memukau. Survey terkait aktivitas di ruang publik terbuka ternyata dapat meningkatkan kualitas tumbuh kembang anak, sekaligus memiliki beragam manfaat positif dalam kehidupan keluarga.

David Yeom, CEO Hanwha Life Insurance Indonesiamengungkapkan, Hanwha Life punya komitmen kuat untuk mendukung semakin banyak terciptanya ruang publik terbuka yang ramah anak, keluarga dan juga lingkungan. Ia melihat bagaimana ruang publik terbuka memiliki manfaat positif yang besar, terutama dalam hal psikologis bagi anak dan orang tua.

Adapun, survei dilakukan pada tahun 2018 oleh asuransi jiwa terbesar asal Korea ini melibatkan lebih dari 50 responden orang tua dan 200 anak usia 6-18 tahun di kawasan Jatinegara Kaum, Jakarta Timur.

Baca Juga : Hanwha Life Insurance Perkenalkan Kim SoHe Sebagai Brand Ambassador

Survei Hanwha Life bersama Wahana Visi Indonesia mengungkapkan, dengan adanya ruang terbuka, 9 dari 10 anak memiliki kegiatan positif pada waktu luang. Kemudian, 69% anak memiliki hubungan yang kuat dengan orang tua, atau meningkat 20%.

Tak hanya itu, ternyata hasil survey pun menyebutkan, 98% anak merasakan dukungan dari orang tua dan lingkungan, atau meningkat 11%. Selanjutnya, 22% orang tua tidak lagi membentak anak. Dan, 17% orang tua tidak lagi menggunakan kekerasan terhadap anak.

Melihat pentingnya aktivitas di ruang publik terbuka, tahun ini Hanwha Life membangun Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) Anggrek Rawasari di Cempaka Putih, sebagai bagian dari program tanggung jawab sosial (CSR) perusahaan. 

RPTRA Anggrek Rawasari berdiri di atas lahan seluas 1.500 meter persegi dan merupakan RPTRA ke-2 yang dibangun oleh Hanwha Life. Sebelumnya, Hanwha Life membangun RPTRA Jaka Teratai pada tahun 2017, dan akan membangun Taman Maju Bersama pada tahun 2020.

Sementara itu David, dalam kegiatan CSR Forum Diskusi Bersama di RPTRA Anggrek Rawasari, Cempaka Putih, Jakarta, mengutarakan, Hanwha Life bekerja sama dengan World Vision Korea dan Wahana Visi Indonesia mendukung program ruang publik terbuka dari Pemerintah DKI Jakarta.

Baca Juga : Hanwha Life, Ajak Millenial Liburan ke Korea di Funtastic Korea Festival

“Kami harap RPTRA Anggrek Rawasari dapat memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat sekitar. RPTRA ini unik karena memadukan konsep RPTRA dan Taman Maju Bersama, dengan adanya fasilitas ramah lingkungan berupa sumur resapan air dan juga ikon air mancur,” urai David.

Doseba Tua Sinay, National Director Wahana Visi Indonesia menambahkan, tujuan Wahana Visi Indonesia adalah meningkatkan kehidupan yang lebih baik bagi anak-anak di sektor pendidikan, kesehatan dan perlindungan anak.

“Kami harap RPTRA Anggrek Rawasari dapat mendukung tumbuh kembang serta mengembangkan minat dan bakat anak. Masyarakat juga dapat menikmati manfaat lebih dari fasilitas yang ramah lingkungan,” pungkas Doseba. [*]

Fatkhurrohim

Leave a Comment

Recent Posts

HARRIS Day 2024: “FINAL LAP” Rayakan Gaya Hidup Sehat di Bandung, Bali, dan Batam

WARTAEVENT.comm – Bandung. HARRIS Hotels, kembali menghadirkan annual event olahraga lari bertajuk HARRIS Day. Tahun ini bertemakan "FINAL LAP", dan… Read More

15 hours ago

Sambut Tahun Baru Sahid Raya Hotel & Convention Yogyakarta Hadirkan Malioboro Street Food Festival

WARTAEVENT.com – Yogyakarta. Menyambut datangnya Tahun Baru 2025, Sahid Raya Hotel & Convention Yogyakarta kembali menghadirkan event spektakuler bertajuk "Malioboro… Read More

16 hours ago

ASDP Indonesia Ferry Catat 2,59 Juta Pengguna di Aplikasi Ferizy, Layanan Digitalisasi Perkuat

WARTAEVENT.com – Jakarta. PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) semakin memperkuat komitmennya dalam meningkatkan layanan digitalisasi pemesanan tiket online melalui aplikasi… Read More

16 hours ago

Artotel Group dan PT Bandung Infra Investama Jalin Kerja Sama Pengelolaan Hotel

WARTAEVENT.com – Jakarta. Artotel Group dan PT Bandung Infra Investama (Perseroda) resmi menjalin kemitraan untuk mengelola ARTOTEL Kiara Artha Bandung,… Read More

1 day ago

Persiapkan Layanan Nataru  ASDP Optimalkan Lintas Ketapang-Gilimanuk

WARTAEVENT.com – Ketapang. Menjelang puncak musim liburan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024/2025, PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) memastikan kesiapan… Read More

2 days ago

ARTOTEL Yogyakarta Hadirkan Homeground: Intimate Fun Trail Run dalam Merayakan Ulang Tahun ke-7

WARTAEVENT.com – Yogyakarta. ARTOTEL Yogyakarta mempersembahkan acara istimewa Homeground: Magnificent Seven Intimate Fun Trail Run, Minggu (8/11/2024) mendatang, untuk merayakan… Read More

3 days ago