Categories: Travel

Berikut Strategi, Paket dan Program Kemenparekraf Sambut Libur Lebaran

Aktivasi Pemasaran

Direktur Komunikasi Pemasaran Kemenparekraf, Yohanes De Britto Titus Haridjati, mengatakan untuk menyemarakkan momentum libur lebaran tahun ini pihaknya menghadirkan aktivasi media sosial bertajuk #TerpesonaRamadan. 

Selain itu juga menjalankan sejumlah ragam aktivasi yang bekerja sama dengan sejumlah mitra co-branding Wonderful Indonesia. Di antaranya Kreasi Aneka Resep di Kala Maghrib (KARIM); Liputan Destinasi Liburan di Kampung Halaman (LEBARAN); Belanja Ekstra Murah (BERKAH); Semangat Liburan Walau tanpa Mudik (SALAM); serta Pesona Punya Kuis (PUKIS) spesial Ramadhan. 

Baca Juga : Jelang Ramadhan dan Libur Lebaran, Kemenparekraf Mendorong Ada Paket Diskon dari Hotel

“Dalam rangka menggelorakan lebaran, kami bekerja sama dengan mitra dari Jasa Marga, Kereta Api Indonesia, dan Damri. Bersama Jasa Marga, kami menyediakan banner-banner di rest area jalan tol yang memuat informasi destinasi wisata serta paket wisata nusantara (PakWisnu),” ujar Titus.

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Salahuddin Uno, mengatakan selain kerja sama dengan dengan Jasa Marga, Kemenparekraf juga berkolaborasi dengan PT KAI dalam mengamplifikasi ajakan liburan #DiIndonesiaAja.

“Untuk kereta api, ada flash sale dari Senin hingga Kamis berupa diskon sampai 30 persen. Kami menyampaikan apresiasi atas dukungan dari para mitra,” ujar Menparekraf Sandiaga. 

Program-program yang dijalankan Kemenparekraf diharapkan dapat semakin meningkatkan geliat ekonomi dan terbukanya lapangan kerja serta peluang usaha bagi masyarakat. 

Baca Juga : Mudik dan Libur Lebaran Tahun Ini Diproyeksikan Terjadi Perputaran Uang Mencapai Rp240,1 Triliun, Simak Indikatornya

Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) sebelumnya memproyeksikan perputaran ekonomi di sektor pariwisata dan ekonomi kreatif ketika momen libur lebaran tahun 2024 akan mencapai Rp276,11 triliun. 

Angka ini meningkat sebesar 15 persen jika dibandingkan tahun sebelumnya yakni Rp240,01 triliun. “Tapi karena saat ini sudah pascapandemi dan ada lonjakan yang signifikan, kami berharap jumlahnya bisa lebih besar,” kata Menparekraf Sandiaga. (*)

Page: 1 2

Fatkhurrohim

Leave a Comment

Recent Posts

Artotel Thamrin Tawarkan Promo Direct Gift dengan Keuntungan Eksklusif

WARTAEVENT.com – Jakarta. ARTOTEL Thamrin – Jakarta kembali menghadirkan promo spesial bagi tamu yang melakukan pemesanan kamar secara langsung. Melalui… Read More

3 days ago

Ratusan Peserta Meriahkan Poland–Indonesia Friendship Walk di Jakarta

WARTAEVENT.com - Jakarta. Penyelenggaraan Poland–Indonesia Friendship Walk meramaikan area Car Free Day Jakarta pada Minggu, (16/11/2025) sebagai bagian dari rangkaian… Read More

4 days ago

Vivere Hotel Hadirkan Semarak Akhir Tahun Bernuansa Budaya

WARTAEVENT.com – Jakarta. Menutup tahun 2025, Artotel Wanderlust menghadirkan program spesial bertajuk Semarak Akhir Tahun, sebuah rangkaian perayaan yang merangkul… Read More

4 days ago

Presiden Tegaskan Peran PTS di Era Indonesia Emas 2045

WARTAEVENT.com – Jakarta. Asosiasi Perguruan Tinggi Swasta Indonesia (APTISI) menggelar Rembug Nasional sekaligus Pelantikan Pengurus APTISI Pusat Periode 2025–2030 di… Read More

4 days ago

Ritual Harmonic Release, Meditasi Kota yang Menenangkan Jiwa

WARTAEVENT.com – Jakarta. Di tengah ritme Ibu Kota yang tak pernah melambat, ARTOTEL Harmoni Jakarta menghadirkan ruang sunyi yang terasa… Read More

5 days ago

Rasakan Pesona Arabia: Travel Fair yang Bikin Hatimu Terpesona

WARTAEVENT.com – Jakarta. Suasana Main Atrium, Gandaria City, Minggu, (16/11/2025), mendadak berubah menjadi potongan kecil Arabia: ada nuansa hangat, beraroma… Read More

5 days ago