Categories: News

Cara Memulai Bisnis Online

WARTAEVENT.COM, Kab. Sumenep – Memulai bisnis online merupakan salah satu usaha yang dapat dilakukan untuk mencari uang di kala pandemi. Bisnis online menjadi salah satu alternatif untuk memenuhi kebutuhan saat pandemi. Selain itu, kemudahan yang ditawarkan untuk tidak keluar rumah demi menghabiskan waktu untuk berbelanja di toko offline juga menjadi salah satu pertimbangan bagi konsumen.

Hal itu disampaikan, Edy Purwanto, Dosen FEB Universitas Wiraraja, dalam webinar Gerakan Nasional Literasi Digital 2021 untuk wilayah Kabupaten Sumenep, Jawa Timur, Senin (04/10/2021).

Ia mengatakan, sebelum terjun ke dunia bisnis yang ingin Anda tekuni, ada baiknya untuk terlebih dahulu memahami beberapa strategi berbisnis. “Salah satu cara yang saat ini sedang digeluti oleh banyak orang adalah melalui online,” paparnya.

Berbisnis secara online pun juga masih ada banyak strategi agar Anda mampu mencapai target hingga keuntungan yang diinginkan. “Selain strategi, rasa percaya diri dan pantang menyerah pun menjadi kunci bagi Anda untuk meraih kesuksesan berbisnis secara online,” terangnya.

Simak cara-cara bisnis online tanpa modal yang perlu Anda ketahui, seperti:

  1. Mencari tahu apa yang dibutuhkan masyarakat

Untuk meningkatkan peluang sukses bisnis yang Anda mulai, mulailah dengan menganalisis pasar, yaitu dengan menemukan sekelompok orang yang sedang mencari solusi dari suatu masalah, tetapi tidak menemukan banyak solusi. Salah satu caranya mencari tahu di Internet apa yang paling mereka butuhkan.

  1. Membuat pemasaran yang menarik

Ada formula penyalinan penjualan yang membawa pelanggan melalui proses penjualan dari saat mereka tiba hingga saat mereka melakukan pembelian. Untuk mengatasi hal tersebut, kita dapat mempromosikan produk melalui tulisan yang menarik perhatian para konsumen, serta bagaimana produk dapat berguna bagi mereka.

  1. Membangun bisnis Anda melalui situs atau media sosial

Setelah mendapatkan ide dan produk, serta siap untuk melakukan proses penjualan, sekarang perlu membuat wadah untuk bisnis kecil kita. Ingatlah untuk tetap sederhana. Anda memiliki waktu kurang dari lima detik untuk menarik perhatian seseorang, jika tidak mereka akan pergi, tidak pernah terlihat lagi.

  1. Menggunakan kata kunci yang menargetkan konsumen

Menggunakan kata kunci akan memudahkan para calon pembeli menemukan toko kita. Selain itu, penamaan yang unik juga dapat menarik perhatian para calon pembeli untuk mengeluarkan uang untuk produk yang dijual.

  1. Membuat strategi pemasaran yang menarik

Strategi pemasaran dari konten yang dibuat dapat menarik prospek dan pelanggan ke toko kecil kita. Tujuannya, untuk terus melibatkan dan menyenangkan mereka, bahkan setelah mereka menjadi pelanggan. Ini memungkinkan kita untuk mengembangkan bisnis yang memberikan nilai dan membangun kepercayaan di antara audiens.

Webinar Gerakan Nasional Literasi Digital (GNLD) 2021 – untuk Indonesia #MakinCakapDigital diselenggarakan Kementerian Komunikasi dan Informatika (KemenKominfo) bersama Siberkreasi. Webinar wilayah Kabupaten Sumenep, Jawa Timur, Senin (04/10/2021) juga menghadirkan pembicara, Naghfir (Dosen UIN Malang & Praktisi Hukum), Nurdody Zakki (Wakil Rektor III Universitas Wiraraja), Khamaidi (PC GP Ansor Sumenep), dan Ferdiansyah Alifurahman (Influencer) sebagai Key Opinion Leader.

Gerakan Nasional Literasi Digital 2021 – untuk Indonesia #MakinCakapDigital melibatkan 110 lembaga dan komunitas sebagai agen pendidik Literasi Digital. Kegiatan ini diadakan secara virtual berbasis webinar di 34 Provinsi Indonesia dan 514 Kabupaten.

Kegiatan ini menargetkan 10.000.000 orang terliterasi digital pada tahun 2021, hingga tercapai 50 juta orang terliterasi digital pada 2024. BerlAndaskan 4 pilar utama, Budaya Bermedia Digital (Digital Culture), Aman Bermedia (Digital Safety), Etis Bermedia Digital (Digital Ethics), dan Cakap Bermedia Digital (Digital Skills) untuk membuat masyarakat Indonesia semakin cakap digital.

redaksi wartaevent

Leave a Comment

Recent Posts

Cita Rasa Timur Tengah Bertemu Bahan Asli Bali di Babaghanoush

WARTAEVENT.com – Bali. Dunia kuliner Bali kini semakin berwarna dengan hadirnya Babaghanoush, sebuah restoran baru yang menawarkan perpaduan unik masakan… Read More

1 day ago

Evoria M Bloc Fest 2024: Hajatan Besar Pelaku Industri Kreatif Tanah Air

WARTAMUSIK.com – Jakarta. Evoria M Bloc Fest adalah Festival For the Next Big Things. Suatu festival industri kreatif tahunan, berlangsung… Read More

1 day ago

InJourney Lakukan Re-Masterplan Kawasan Borobudur

WARTAEVENT.com – Magelang. PT Aviasi Pariwisata Indonesia (Persero) atau InJourney, bekerja sama dengan PT Taman Wisata Candi Borobudur, Prambanan, dan… Read More

1 day ago

Gala Premiere Film Home Sweet Loan Penuh Emosi

WARTAEVENT.com – Jakarta. Film terbaru dari Visinema Pictures, Home Sweet Loan, yang diadaptasi dari novel laris karya Almira Bastari, sukses… Read More

1 day ago

Pelita Air Resmi Buka Rute Jakarta-Lombok untuk Dukung Pengembangan Pariwisata Nasional

WARTAEVENT.com – Lombok. Pelita Air secara resmi pada hari Kamis, (19/9/2024), meluncurkan rute penerbangan Jakarta-Lombok-Jakarta. Dengan pembukaan rute ini, Lombok… Read More

1 day ago

AQUA Elektronik Luncurkan Kulkas Terbaru Magic Neo dengan Teknologi BEST

WARTAEVENT.com – Jakarta. AQUA Elektronik terus memperkuat komitmennya dalam mengedepankan inovasi dengan merilis kulkas terbaru, Magic Neo Series, yang dilengkapi… Read More

2 days ago