Categories: Lifestyle

Casio Perkenalkan Jam Tangan Outdoor Canggih Bermaterial Organik Terbarukan

WARTAEVENT.com – Tokyo. Casio telah merilis jam tangan outdoor terbaru yaitu Pro Trek PRW-61. Jam tangan ini menjadi jam tangan pertama dari Casio yang menggunakan plastik biomassa, yakni material organic terbarukan.

Material ini ini diyakini turut mengurangi dampak negative terhadap lingkungan hidup dengan memakai emisi CO2. Penggunaan plastic biomassa ini terdapat pada bagian case, tali jam tangan, dan case back.

Baca Juga : Casio Meluncurkan EDIFICE Edisi Terbatas dengan Warna Tim Balap Nissan & NISMO

Plastik biomassa yang ramah lingkungan terbuat dari biji pohon jarak dan jagung, serta bahan-bahan baku lainnya. Dengan memanfaatkan material baru ini pada jam tangan outdoor, Casio mempersembahkan Pro Trek untuk pencinta alam. 

Dengan fitur-fitur berguna di alam bebas, PRW-61 dilengkapi Tiga Sensor (kompas digital, barometer/altimeter, dan termometer), serta Multi-Band 6 radio wave reception yang menerima gelombang dari enam stasiun pemancar di seluruh dunia.

PRW-61 juga didukung Tough Solar yang menyediakan daya stabil untuk fitur-fitur tersebut dan kegunaan lainnya. Demi visibilitas terbaik, desain PRW-61 menampilkan indeks berdimensi tebal untuk mengecek waktu, arah, dan indikator-indikator lain secara mudah.

Baca Juga : Terinspirasi dari Honda RA271, Begini Tampilan Jam Tangan Casio Edifice Seri Championship White

Sementara, celah pada sisi atas tali jam tangan dan sisi bawah dial berfungsi sebagai panduan ketika melihat arah kompas secara sekilas, seperti yang ditunjukkan jarum detik (second hand). 

Sebagai bagian dari fokus mencapai target-target pembangunan berkelanjutan, Casio menjalankan beberapa inisiatif ramah lingkungan, termasuk beralih dari pemakaian plastik menjadi kertas daur ulang dalam bahan kemasan PRW-61. Ke depan,

Baca Juga : Ini Tampilan Jam Tangan Terbaru Casio Edifice yang Memakai Karbon 6K

Casio pun turut berkontribusi membangun ekonomi sirkular dengan memperluas penggunaan material berkelanjutan pada desain model jam tangan lainnya. [*]

Fatkhurrohim

Leave a Comment

Recent Posts

Amarterra Villas Hadirkan Momen Sakral Bali dalam Autograph Week

WARTAEVENT.com – Bali. Di tengah hiruk pikuk pariwisata Bali yang semakin dinamis, Amarterra Villas Resort Bali Nusa Dua mengajak para… Read More

8 hours ago

Tiga Koleksi Perdana Sepatu Basket Kolaborasi Shai dan Converse

WARTAEVENT.com – Jakarta. Bintang NBA sekaligus ikon gaya, Shai Gilgeous-Alexander, akhirnya meluncurkan sepatu signature pertamanya: SHAI 001. Koleksi perdana ini… Read More

13 hours ago

Golf House Bawa Gaya dan Teknologi Baru di Lapangan

WARTAEVENT.com – Jakarta. Dunia golf Indonesia kini punya alasan baru untuk tampil lebih bergaya di lapangan. Golf House, retailer ternama… Read More

13 hours ago

Gabriel’s Coffee Eatery: Meracik Hangatnya Tradisi di Era Modern

WARTAEVENT.com – Jakarta. Di tengah deretan kafe yang terus bermunculan di Gading Serpong, ada satu tempat yang terasa berbeda sejak… Read More

16 hours ago

Empat Sahabat “Berlayar” Lewat Burger: Kisah Bun Voyage Jakarta

WARTAEVENT.com – Jakarta. Dari obrolan santai di antara empat sahabat, lahirlah sebuah perjalanan rasa yang kini berlabuh di Jakarta Selatan.… Read More

22 hours ago

Beasiswa Sang Surya 2025, Harapan Baru Mahasiswa Tempo

WARTAEVENT.com – Jakarta. Senyum merekah di wajah para mahasiswa Politeknik Tempo ketika menerima kabar bahagia menjadi penerima Beasiswa Sang Surya… Read More

2 days ago