Ekonomi

Citi Raih Tujuh Penghargaan Triple A Sustainable Finance dari The Asset di Indonesia

Proses evaluasi dilakukan melalui Survei Benchmark dan wawancara dengan jajaran direksi dari perusahaan terkait, memastikan penghargaan ini mencerminkan kinerja terbaik dalam industri.

Berdasarkan data Dealogic dari investor lokal dan global, sepanjang tahun 2024, Citi berhasil mengumpulkan lebih dari US$5 miliar dalam pembiayaan untuk klien Indonesia.

Baca Juga : Melalui Talkshow Finansial, Maybank Indonesia Kenalkan Fitur 360 Digital Wealth

Citi berperan sebagai Bank Koordinator Tunggal dalam berbagai transaksi penting, salah satunya adalah fasilitas kredit sindikasi bergulir (syndicated revolving credit facilities) senilai US$200 juta dan Rp7,5 triliun untuk PT Charoen Pokphand Indonesia Tbk.

Tidak hanya di Indonesia, Citi juga meraih Best Asia Pacific Bond House dari IFR Asia dan Finance Asia dalam ajang penghargaan tahun 2024. Selain itu, Citi juga dianugerahi Best Equity and Equity Linked Advisor untuk kawasan Asia Pasifik oleh The Asset, mengukuhkan posisinya sebagai pemimpin di industri keuangan kawasan.

Baca Juga : Manulife Indonesia dan Bank DBS Indonesia Hadirkan MiTRUST untuk Rencanakan Masa Depan dengan Penuh Keyakinan

Head of Asia Pacific Investment Banking for Citi, Jan Metzger, menambahkan penghargaan ini mencerminkan fokus perusahaannya dalam memberikan solusi terbaik untuk klien dan berterima kasih atas kepercayaannya dalam mengambil keputusan bisnis penting ini. (*)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Wartamedia Network WhatsApp Channel: https://whatsapp.com/channel/0029Vb6hTttLSmbSBkhohb1J Pastikan kalian  sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *