WARTAEVENT.com – Jakarta. Lewat dukungan Summarecon Group, Cita Tenun Indonesia kembali menggelar presentasi mode “Jalinan Lungsi Pakan” pada Jakarta JF3 Fashion Festival 2023 di Summarecon Mall Kelapa Gading, Jakarta.
Dalam kesempatan ini, Cita Tenun Indonesia (CTI) menggandeng lima desainer mode dengan garis rancang berbeda agar Tenun dapat diterima oleh publik dari struktur demografi dan selera mode kontemporer yang beragam.
Baca Juga : Pintu Incubator 2023 Menggandeng 7 Desainer Asal Prancis untuk Tampil Di JF3
Deretan busana santai ditampilkan Amot Syamsuri Muda dengan media Tenun Jawa Tengah untuk label besutannya, AMOTSYAMSURIMUDA dalam judul “Hidden Gems”. Sang desainer menawarkan koleksi segar yang menggabungkan Tenun corak geometris dengan bahan denim serta motif garis dan kotak.
Senior mode Indonesia, Didi Budiardjo mempresentasikan hasil pelatihan CTI di daerah Wajo, Sulawesi Selatan lewat “Ewako”. Tenun Wajo Motif Lagossi, Balo Matettong, Balo Pucuk, Balo Lo’bang dan Lontaraq pada koleksi ini adalah buah kerja sama dengan desainer tekstil Koesoemaningsih yang digarap dalam intrikasi unik dan menawan.
Baca Juga : Gunakan Bahan Upcycle, Bubah Alfian & Reavshion Bawa Presentasi Fashion ‘Intrigue’
Memetik inspirasi sejarah Lombok, Priyo Oktaviano menyajikan “Sasak”, koleksi busana pria dan wanita bernapas konseptual hasil kombinasi antara Tenun Songket Lombok kaya warna dengan material mewah –tafeta, kristal dan mutiara perak– dalam siluet berpotongan lurus.
Page: 1 2
WARTAEVENT.comm – Bandung. HARRIS Hotels, kembali menghadirkan annual event olahraga lari bertajuk HARRIS Day. Tahun ini bertemakan "FINAL LAP", dan… Read More
WARTAEVENT.com – Yogyakarta. Menyambut datangnya Tahun Baru 2025, Sahid Raya Hotel & Convention Yogyakarta kembali menghadirkan event spektakuler bertajuk "Malioboro… Read More
WARTAEVENT.com – Jakarta. PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) semakin memperkuat komitmennya dalam meningkatkan layanan digitalisasi pemesanan tiket online melalui aplikasi… Read More
WARTAEVENT.com – Jakarta. Artotel Group dan PT Bandung Infra Investama (Perseroda) resmi menjalin kemitraan untuk mengelola ARTOTEL Kiara Artha Bandung,… Read More
WARTAEVENT.com – Ketapang. Menjelang puncak musim liburan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024/2025, PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) memastikan kesiapan… Read More
WARTAEVENT.com – Yogyakarta. ARTOTEL Yogyakarta mempersembahkan acara istimewa Homeground: Magnificent Seven Intimate Fun Trail Run, Minggu (8/11/2024) mendatang, untuk merayakan… Read More
Leave a Comment