CJ Logistics Perkenalkan Palet Plastik Daur Ulang Guna Memperluas ESG secara Global
Palet Zero-Carbon juga dapat memberikan efek pengurangan karbon tambahan selama masa pakai produk. Biasanya, palet yang rusak akan langsung dibuang seluruhnya sehingga menghasilkan limbah.
Namun, dengan teknologi palet modular dari Sangjin ARP (hak paten internasional masih tertunda), palet yang rusak dapat diperbaiki dan bagian yang rusak bisa didaur ulang. Teknologi ini diharapkan dapat lebih menghemat biaya dan mengurangi emisi karbon.
Baca Juga : Merayu Wisatawan Indonesia, Korea Kampanyekan Muslim Friendly
Meskipun palet dibuat dengan limbah plastik daur ulang, CJ Logistics telah mengkonfirmasi bahwa kekuatan dan performa Palet Zero-Carbon serupa dengan palet standar dan dapat menahan beban hingga satu metrik ton.
Selain itu, biaya produksi Palet Zero-Carbon hampir sama dengan palet plastik standar yang baru, CJ Logistics berencana untuk terus mendapatkan pasokan limbah plastik berkualitas tinggi untuk memperluas pemakaian palet ini secara global.
Baca Juga : Serunya Festival Lumpur di Boryeong Korea Selatan
Jinmok Kim, Direktur Utama CJ Logistics Indonesia menjelaskan, dengan memperkenalkan Palet Zero-Carbon, pihaknya dapat secara bersamaan mengurangi emisi karbon dan meningkatkan efisiensi operasional di lokasi logistik di Indonesia.
“Kami berencana untuk memperluas pengenalan palet ramah lingkungan ini di pusat-pusat logistik di Indonesia dan lebih lanjut mempraktikan model bisnis logistik ramah lingkungan.” ujar seorang petinggi dari CJ Logistics. [*]
- Editor : Fatkhurrohim