Categories: Lifestyle

Crocs Kembali Gelar Kampanye Ramadhan “Share The Joy”

WARTAEVENT.com – Jakarta. Crocs umumkan kembalinya kampanye musiman Ramadhan “Share The Joy”, yang mengusung semangat kebersamaan, inklusivitas, dan berbagi.

Kampanye ini menjadi kelanjutan dari kesuksesan tahun lalu, dengan menghadirkan Koleksi Ramadan Edisi Terbatas yang mencerminkan keanggunan dan kemeriahan bulan suci ini. Selain itu, Crocs juga memperkenalkan berbagai inisiatif berbasis komunitas untuk memeriahkan suasana Ramadan tahun ini.

Baca Juga : Crocs Kembalikan Bae Clog, Fashion Statement yang Tak Terlewatkan

Varun Sehgal, SVP dan General Manager Crocs Asia Pasifik, menyatakan Kampanye Share The Joy yang bertepatan dengan Ramadhan dan pembukaan toko ke-100 ini mencerminkan semangat Come As You Are dari Crocs.

“Kami ingin merayakan kebersamaan, rasa syukur, dan kegembiraan bersama masyarakat Indonesia. Pencapaian ini juga memperkuat komitmen kami dalam menghadirkan inovasi berkelanjutan, kenyamanan, dan gaya,” Kata Varun, dalam keterangan tertulisnya, Kamis, (20/3/2025).

Semmentara itu, Martina Harianda Mutis, Brand Marketing General Manager PT MAP Aktif Adiperkasa, menambahkan Crocs, meyakini perayaan individualitas dan inklusivitas. Kampanye Share The Joy adalah representasi sempurna dari nilai-nilai tersebut.

“Ramadan adalah waktu untuk kebersamaan, refleksi, dan kemurahan hati, dan melalui kampanye ini, kami berharap dapat menyebarkan kegembiraan serta energi positif bagi semua orang,” sambungnya.

Baca Juga : Jelang Lebaran Rookie Kids Kenalkan Koleksi Athleisure Premium dan Aktivitas Seru untuk Keluarga

Sebagai bagian dari kampanye ini, Crocs juga menggandeng penyanyi dan aktris Indonesia, Naura Ayu, sebagai muse resmi kampanye “Share The Joy”. Naura akan menjadi tuan rumah dalam buka puasa spesial, di mana ia akan berbagi kebahagiaan Ramadan bersama teman-teman dan lima penggemar beruntung.

Selain itu, Crocs akan merayakan pembukaan toko ke-100 di Indonesia, yang akan berlangsung (21/3/2025) di Level 21 Mall, Denpasar. Pencapaian ini menjadi simbol komitmen Crocs untuk semakin dekat dengan pelanggan Indonesia, meningkatkan aksesibilitas, dan memperkuat keterlibatan komunitas. (*)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Wartamedia Network WhatsApp Channel: https://whatsapp.com/channel/0029Vb6hTttLSmbSBkhohb1J Pastikan kalian  sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Fatkhurrohim

Leave a Comment

Recent Posts

Amarterra Villas Hadirkan Momen Sakral Bali dalam Autograph Week

WARTAEVENT.com – Bali. Di tengah hiruk pikuk pariwisata Bali yang semakin dinamis, Amarterra Villas Resort Bali Nusa Dua mengajak para… Read More

6 hours ago

Tiga Koleksi Perdana Sepatu Basket Kolaborasi Shai dan Converse

WARTAEVENT.com – Jakarta. Bintang NBA sekaligus ikon gaya, Shai Gilgeous-Alexander, akhirnya meluncurkan sepatu signature pertamanya: SHAI 001. Koleksi perdana ini… Read More

11 hours ago

Golf House Bawa Gaya dan Teknologi Baru di Lapangan

WARTAEVENT.com – Jakarta. Dunia golf Indonesia kini punya alasan baru untuk tampil lebih bergaya di lapangan. Golf House, retailer ternama… Read More

11 hours ago

Gabriel’s Coffee Eatery: Meracik Hangatnya Tradisi di Era Modern

WARTAEVENT.com – Jakarta. Di tengah deretan kafe yang terus bermunculan di Gading Serpong, ada satu tempat yang terasa berbeda sejak… Read More

14 hours ago

Empat Sahabat “Berlayar” Lewat Burger: Kisah Bun Voyage Jakarta

WARTAEVENT.com – Jakarta. Dari obrolan santai di antara empat sahabat, lahirlah sebuah perjalanan rasa yang kini berlabuh di Jakarta Selatan.… Read More

20 hours ago

Beasiswa Sang Surya 2025, Harapan Baru Mahasiswa Tempo

WARTAEVENT.com – Jakarta. Senyum merekah di wajah para mahasiswa Politeknik Tempo ketika menerima kabar bahagia menjadi penerima Beasiswa Sang Surya… Read More

2 days ago