Categories: News

Dalam Tiga Menit, Seluruh Unit Xiaomi Redmi 5 dan Xiaomi 5 Plus Ludes Terjual di JD.ID

Warta Event – Jakarta. JD.ID sebuah perusahaan e-dagang yang terafiliasi dengan JD.com, toko online terbesar di Asia pada hari Kamis (22/2) lalu, secara perdana telah menjual smartphone keluaran Xiaomi jenis Redmi 5 dan Redmi 5 plus yang dibandrol seharga Rp1.669.000 (Redmi 5) dan Rp. 2.199.000 (Redmi 5 Plus).

Pada periode penjualan perdana untuk smartphone Xiaomi Redmi 5 dan Redmi 5 plus tersebut, JD.ID telah menyiapkan 2 (dua) varian warna, yaitu Xiaomi Redmi 5 dengan warna emas/gold dan Xiaomi Redmi 5 plus dengan warna biru/blue.

Dengan tingginya minat para konsumen untuk membeli kedua smartphone tersebut, pada penjualan perdana yang dilaksanakan hari Kamis kemarin, seluruh unit smartphone Xiaomi Redmi 5 dan Redmi 5 plus yang JD.ID sediakan sebelumnya langsung habis dan ludes terjual.

Diana Soesanto, Head of Mobile Phone Category JD.ID, mengatakan, bahwa satu faktor pendorong terhadap tingginya minat konsumen untuk membeli smartphone Xiaomi Redmi 5 dan Redmi 5 plus ini selain produk yang mumpuni, adalah tingginya kepercayaan para pelanggan kepada JD.ID.

“Brand Xiaomi sudah memiliki basis konsumen yang kuat dan loyal. Produk yang bagus didukung banderol harga yang kompetitif untuk mendukung fitur-fitur premium.Ditambah kemitraan dengan JD.ID yang memang sudah tepercaya sebagai pemimpin pasar di kategori smartphone e-commerce di Indonesia,” tambah Diana.

Untuk mendapatkan produk smartphone Xiaomi Redmi 5 dan Redmi 5 plus tersebut, JD.ID memberikan keleluasaan cara pembayaran mulai dari bank transfer, akun virtual hingga cicilan dengan beragam bank mitra pendukung.

Dalam penjualan perdana smartphone Xiaomi Redmi 5 dan Redmi 5 plus di JD.ID tersebut, 70 persen konsumen cenderung banyak yang melakukan transaksi pembayaran melalui bank transfer, sementara untuk 30 persen lainnya konsumen lebih memilih metode pembayaran melalui kartu kredit hingga virtual account. [Fatkhurrohim]

Fatkhurrohim

Leave a Comment

Recent Posts

Swiss-Belresort Dago Hadirkan Liburan Akhir Tahun Spektakuler

WARTAEVENT.com – Bandung. Menjelang pergantian tahun, Swiss-Belresort Dago Heritage Bandung kembali meramaikan musim liburan dengan konsep megah bertajuk “7 Wonders… Read More

3 hours ago

Rooftop 90’s Party: Malam Tahun Baru Penuh Nostalgia Bersinar

WARTAEVENT.com – Jakarta. Ingin menutup 2025 dengan sentuhan nostalgia yang hangat dan penuh warna? Aston Kemayoran City Hotel menyuguhkan pesta… Read More

5 hours ago

Aksi Cepat Starbucks Bali Setelah Banjir Terjang Tiga Kabupaten

WARTAEVENT.com – Bali. Hujan tanpa henti yang mengguyur Bali pada September 2025 menyebabkan banjir besar di Badung, Denpasar, dan Gianyar.… Read More

1 day ago

ARTOTEL Group Raih Sertifikasi GSTC, Tonggak Baru Pariwisata Berkelanjutan

WARTAEVENT.com – Jakarta. ARTOTEL Group menorehkan pencapaian besar dalam industri perhotelan Indonesia dengan menjadi operator hotel lokal pertama yang berhasil… Read More

1 day ago

Kembali Terpilih Menjadi Ketum STFC, Andrianto Soedjarwo Ingin Perkuat Kolaborasi dan  Ekosistem Bisnis

WARTAEVENT.com – Jakarta. Usai menyisihkan dua kandidat calon ketua umum; Andik Widyarianto dan Adrian Dwitomo, akhirnya Adrianto Soedjarwo menang dalam… Read More

2 days ago

Seaside Festive Symphony: Orkestra, Jazz, Warisan Budaya Bertemu di Malam Tahun Baru

WARTAEVENT.com – Jakarta. Jika Anda membayangkan pergantian tahun yang elegan, penuh musik dan rasa, InJourney Hospitality menyiapkan jawaban: Seaside Festive… Read More

3 days ago