Categories: News

Datangkan Armada Airbus A321neo, AirAsia Memasuki Era Baru

wartaevent.com – Sepang. AirAsia memasuki era baru dengan kedatangan armada baru pesawat berlorong tunggal Airbus A321neo pertamanya hari ini yang menawarkan tingkat efisiensi yang lebih baik dan kapasitas yang lebih besar.

Kedatangan pesawat ini merupakan yang pertama dari 353 unit A321neo yang dipesan oleh AirAsia Group, dan secara bertahap akan menggantikan armada A320 dan A320neo yang beroperasi di Malaysia, Indonesia, Thailand, Filipina, India dan Jepang.

Dengan kapasitas 236 kursi, 27% lebih banyak dari jumlah kursi armada AirAsia jenis A320 (180 kursi) dan A320neo (186 kursi), kehadiran pesawat A321neo ini akan memungkinkan AirAsia untuk melayani permintaan yang meningkat dengan lebih efisien dan membuka peluang menjelajah destinasi baru yang tidak terjangkau sebelumnya, dengan penghematan bahan bakar sebesar 10%.

Untuk tahap awal, pesawat ini akan dioperasikan di hub Kuala Lumpur menuju beberapa destinasi seperti Kuching, Kota Kinabalu, Singapura, Bangkok, dan Shenzhen.

Tony Fernandes, CEO AirAsia Group mengatakan, AirAsia menghadirkan pesawat A321neo pertama yang akan menjadi tulang punggung operasional ke depannya. Pesawat baru ini nantinya akan dioperasikan untuk melayani rute-rute populer yang secara bisnis dapat memperbesar peluang pertumbuhan dan di sisi lain menambah kapasitas di rute yang ada saat ini.

Tahun lalu AirAsia menerbangkan lebih dari 90 juta penumpang, sekarang dengan pesawat yang dapat mengangkut 50 penumpang lebih banyak dan lebih efisien secara operasional, dapat menerbangkan lebih banyak penumpang dengan biaya yang lebih rendah.

Dengan berkurangnya biaya, penghematan biaya yang terjadi dapat diteruskan kepada penumpang dalam bentuk harga yang lebih murah. “Pesawat canggih generasi terbaru ini akan membantu AirAsia memperluas konektivitas, dan dalam waktu yang bersamaan mendorong terciptanya peluang lebih besar untuk pariwisata, bisnis dan perdagangan,” pungkas Tony. [*]

Fatkhurrohim

Leave a Comment

Recent Posts

IMTM 2025, Jembatan Kolaborasi Industri Wisata Gunung Indonesia

WARTAEVENT.com – Jakarta. IMTM 2025 bukan sekadar pameran, melainkan wadah kolaborasi. Salah satu agenda utamanya, Table Top IMTM 2025, mempertemukan… Read More

2 hours ago

Amarterra Villas Hadirkan Momen Sakral Bali dalam Autograph Week

WARTAEVENT.com – Bali. Di tengah hiruk pikuk pariwisata Bali yang semakin dinamis, Amarterra Villas Resort Bali Nusa Dua mengajak para… Read More

21 hours ago

Tiga Koleksi Perdana Sepatu Basket Kolaborasi Shai dan Converse

WARTAEVENT.com – Jakarta. Bintang NBA sekaligus ikon gaya, Shai Gilgeous-Alexander, akhirnya meluncurkan sepatu signature pertamanya: SHAI 001. Koleksi perdana ini… Read More

1 day ago

Golf House Bawa Gaya dan Teknologi Baru di Lapangan

WARTAEVENT.com – Jakarta. Dunia golf Indonesia kini punya alasan baru untuk tampil lebih bergaya di lapangan. Golf House, retailer ternama… Read More

1 day ago

Gabriel’s Coffee Eatery: Meracik Hangatnya Tradisi di Era Modern

WARTAEVENT.com – Jakarta. Di tengah deretan kafe yang terus bermunculan di Gading Serpong, ada satu tempat yang terasa berbeda sejak… Read More

1 day ago

Empat Sahabat “Berlayar” Lewat Burger: Kisah Bun Voyage Jakarta

WARTAEVENT.com – Jakarta. Dari obrolan santai di antara empat sahabat, lahirlah sebuah perjalanan rasa yang kini berlabuh di Jakarta Selatan.… Read More

1 day ago