Site icon WARTAEVENT.COM

Diikuti 7 Negara, Belitung Triathlon Tahun Ini Hadirkan Pengalaman Olahraga dan Wisata Berkualitas

WARTAEVENT.com – Belitung. Belitung Triathlon, menjadi serie pertama dalam penyelenggaraan annual event Indonesia Triahthlon Series tahun ini. Selain rute dan track yang menanttang, Belitung Triathlon Seris pun menyuguhkan pengalaman olahraga dan wisata berkalitas baik bagi peserta maupun wisatawan.

Belitung Triathlon yang berlangsung pada (28/05/2022) ini diikuti 140 peserta yang terbagi dalam dua kategori. Pertama adalah standar dengan jarak renang 1.500 meter, sepeda 40 kilometer, dan lari 5 kilometer. Kedua adalah sprint dengan jarak renang 750 meter, sepeda 20 kilometer, dan lari 5 kilometer.

Baca Juga : Melahap 3 Etape Triathlon Kurang dari 5 Jam, Andy Wibowo Raih Gelar Juara HK Endurance Challenge

Lanskap alam Belitung yang indah menjadi latar para peserta yang melibas rute dan trek selama event ini berlangsung. Seperti renang di Pulau Lengkuas misalnya, peserta dimanjakan dengan pasir putih dan birunya air laut.

Deretan pulau dan bebatuan alam yang besar dan menjadi ciri khas destinasi Belitung beserta mecusuar yang konk itu menjadi latar belakang yang indah bagi para pserta Belitung Trathlon kala melibas rute renang sejauh ratusan meter.

Kemudian untuk rute bersepeda, para peserta disambut dengan aspal yang mulus serta pemandangan pantai serta tugu Tanjung Kelayang yang khas. Begitu juga saat lari dengan udaranya yang segar.

Baca Juga : Event Indonesia Triathlon Series Dipastikan Tetap Berlangsung di Belitung

Sandiaga Salahuddin Uno, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) memberikan apresiasi dari semua lintasan yang harus diselesaikan dalam Belitung Thriathlon 2022.

“Larinya sangat menantang, saat bersepeda pun sangat terpesona dengan track yang begitu bagus. Dan renangnya mungkin renang yang paling boleh dibilang cantik dari segi kualitas air laut dan pemandangannya. Maka saya sangat meyakini Belitung Triathlon ini jadi kebangkitan ekonomi Belitung dan sektor pariwisata kita,” katanya.

Wisata olahraga sendiri di Indonesia pertumbuhannya diperkirakan dapat mencapai Rp18,790 triliun hingga tahun 2024.  Untuk itu, Kemenparekraf berkomitmen untuk terus menghadirkan event-event internasional lainnya, termasuk percepatan pengembangan Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) di Belitung.

Baca Juga : Bintan Triathlon 2019 Menorehkan Cerita Manis Keluarga Middleditch

Sementara itu Isyak Meirobie, Wakil Bupati Belitung menyampaikan, penyelenggaraan event seperti sport tourism adalah salah satu bentuk transformasi ekonomi di Belitung dari ekonomi berbasis tambang ke ekonomi kreatif, pariwisata dan UMKM.

“Ini adalah titik balik yang paling tepat waktunya, dan sport tourism merupakan pilihan kita bersama dan masyarakat. Sehingga diharapkan sepanjang tahun Kemenparekraf jadi sahabat sejati kami dalam membangkitkan ekonomi Belitung yang sesungguhnya,” ujar Isyak.

Dikesempatan yang sama, Jauhari Johan, peraih medali perunggu di Sea Games Vietnam dari cabang Duathlon menyampaikan, event sport tourism tidak hanya diikuti para atlet, tapi juga masyarakat. Event ini dinilainya sudah menjadi bagian dari gaya hidup.

Baca Juga : Berlatar View Alam Pulau Dewata, Bali Trail Running Tahun Ini Diikuti 509 Peserta

“Belitung Triathlon ini bisa jadi contoh dalam penyelenggaraan yang baik. Mulai dari penjemputan oleh panitia, sampai lomba semua sangat baik,” ujar Jauhari Johan yang akan langsung menikmati kuliner Belitung usai lomba. [*]

Exit mobile version