Site icon WARTAEVENT.COM

Duuuh Serunya Kelas Melukis ‘Paint & Ship Soiree’ dari The Alana Sentul Hotel dan Bartega Studio

WARTAEVENT.com – Sentul. Dalam mendukung industri kreatif yang semakin berkembang, The Alana Sentul Hotel berkolaborasi bersama Bartega Studio menggelar workshop kreatif bertajuk ‘Paint & Sip Soiree’.

Event ini mengajak peserta mengeksplorasi kreativitas mereka dengan menikmati sajian wine pilihan Pada Sabtu Sore di Vertikal Sky Lounge lantai 11 The Alana Hotel Sentul City (10/09/2022).

Baca Juga : Istimewa, Rayakan Hari Jadi Ke-4 The Alana Sentul Melakukan Hal Mulia di Panti Asuhan

The Alana Sentul Hotel ingin mengajak para peserta meredakan stres dan meningkatkan mood positif dalam event ini. Meski, banyak yang merasa di antara kita merasa tidak memiliki bakat melukis, berkolaborasi dengan Bartega Studio pun membuktikan bahwa setiap orang bisa melukis.

Dalam event ini, para peserta ditemani seniman yang mengajarkan cara melukis sesuai tema yang diusung yakni  ‘Summer Solstice’ berlatarkan lanskap dataran tinggi yang indah. Pada kelas ini, tidak membatasi peserta untuk memilih warna lain pada lukisannya. 

Yuanita Tri Utami, Pengajar Bartega Studio menjelaskan, mereka terbukti berani berkreasi ketika melukis di atas kanvas. Sebagian dari mereka memilih berbagai warna sesuai dengan keinginan mereka.

Baca Juga : Wujudkan Pernikahan Impian Bersama The Alana Sentul City

Terlebih lagi lanjut Yuanita, suasana Vertikal Sky Lounge tempat diadakannya event ini memiliki pemandangan yang menakjubkan. Sehingga menambah mood positif para peserta.

Selain itu, peserta yang hadir pun juga bisa menikmati wine yang telah disediakan sambil bersosialisasi dengan peserta lain. Kegiatan menikmati secangkir wine sambil melukis dapat membantu orang mengeksplorasi sisi kreatif mereka.

Bahkan ketika merasa tidak memiliki sisi kreatif atau artistik. Selain itu, membuat suasana lebih menyenangkan, membangkitkan sisi kreatif dan dipercaya mengurangi kecemasan pada seseorang.

Baca Juga : Terinspirasi dari Minuman Spanyol, The Alana Sentul Hadirkan Sangria Coffee

Putri Anggiani, salah satu peserta mengungkapkan ini kali pertama dirinya mengikuti event melukis. Seru, dan jadi interesting sekali. Selain itu, kelas melukisnya pun tidak membosankan.

“Jadi, kita bisa sharing satu sama lainnya sembari ditemani segelas wine. Semoga The Alana Sentul bisa lebih banyak lagi menggelar event lifestyle lainnya,” harap Putri disela-sela kegiatan workshop ini.

Baca Juga : Sambut Libur Sekolah, The Alana Sentul City Tawarkan Staycool Holiday dan Edukasi di Alam

Lebih menarik lagi, ternyata para peserta workshop pun dapat membawa pulang hasil goresan cat warna yang mereka gambar di akhir kegiatan ini sebagai buah tangan. [*]

Exit mobile version