Travel

Famtrip Temanggung Masuk Program Forwarparekraf, Menteri Sandiaga Uno Beri Apresiasi

WARTAEVENT.com – Jakarta. Sandiaga Salahuddin Uno, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) mengapresiasi program-program Forum Wartawan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Forwarparekraf) yang turut serta membangkitkan sektor pariwisata dan ekonomi kreatif.

Program kerja tersebut di antaranya Famtrip Temanggung di event 1st Tlilir Art & Culture Festival, Mini FGD Hari Pariwisata Sedunia, Bekasi Creative Festival, Indonesia Tourism Outlook (ITO) 2024, Famtrip Tanjung Puting, Kalimantan Tengah, dan Famtrip IKN Nusantara.

Baca Juga : Sambut Musim Tanam Tembakau, Warga Desa Tlilir Gelar Event Srobong Gobang

“Terima kasih kepada rekan-rekan media atas kerja sama yang sudah berjalan dengan baik dan sangat bersahabat ini, mohon ditingkatkan lagi, dan ditambah dengan aspek inovasi, adaptasi, dan kolaborasi untuk tahun 2023-2024 ini,” kata Menparekraf Sandiaga saat menerima audiensi Forwaparekraf di Gedung Sapta Pesona, Jakarta, Rabu (02/08/2023).

Menparekraf melanjutkan, di tahun 2023 yang merupakan tahun politik ini, sektor pariwisata dan ekonomi kreatif berpotensi mengalami perkembangan yang baik, karena banyak pergerakan partai politik dalam berkegiatan.

Menurutnya, tahun politik ini tahun yang positif untuk pergerakan masyarakat, karena dengan adanya kontestasi ini pasti akan ada pergerakan lebih tinggi, juga ada pemesanan dan pembelian konsumsi produk-produk ekonomi kreatif.

Baca Juga : Desa Tlilir Membangun Kemandirian Desa Menjadi Kampung Mbako

“Ini jangan sampai kita lari dari tugas dan fungsi yang ditargetkan di RPJMN, harus mencapai jumlah kunjungan wisatawan mancanegara, mobilisasi wisatawan nusantara, nilai tambah ekonomi kreatif, dan juga lapangan kerja,” pungkasnya. [*]

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *