Event

Ferizy Tambah Fitur Pembayaran Lewat GoPay dan Virtual Account

WARTAEVENT.com – Jakarta. PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) terus berinovasi untuk memudahkan pengalaman pengguna dalam membeli tiket kapal ferry secara online.

Mulai hari ini, Kamis, (29/8/2024), pengguna layanan Ferizy dapat menikmati fitur terbaru berupa pembayaran melalui Virtual Account Bank Muamalat dan dompet elektronik GoPay.

Baca Juga : PT ASDP Catat Peningkatan Layanan Penumpang dan Kendaraan di Semester I-2024

Pembaruan ini menambah fleksibilitas bagi pelanggan dalam melakukan transaksi di trip.ferizy.com, setelah sebelumnya ASDP juga menambahkan opsi pembayaran lewat Indomaret dan Alfamart pada 27 Agustus 2024.

Corporate Secretary PT ASDP Indonesia Ferry (Persero), Shelvy Arifin, mengungkapkan bahwa langkah ini merupakan bagian dari komitmen ASDP untuk terus mengoptimalisasi pelayanan.

“Kami ingin memberikan kemudahan bagi pengguna jasa, mulai dari pemesanan hingga transaksi pembayaran tiket ferry. Dengan hadirnya berbagai opsi pembayaran, kami berharap proses transaksi menjadi lebih cepat dan mudah bagi semua pengguna,” kata Shelvy.

Saat ini, Ferizy sudah diterapkan di 39 pelabuhan strategis di Indonesia, seperti Pelabuhan Merak, Bakauheni, Ketapang, dan Gilimanuk.

Baca Juga : Dirut PT ASDP Tegaskan Proyek Ikon Destinasi Lampung di Bakauheni Dipercepat

Sejak diluncurkan pada tahun 2020, Ferizy telah mengalami pertumbuhan signifikan dengan jumlah pengguna yang mencapai 2,4 juta per Juli 2024, meningkat dari 437.688 pengguna pada tahun peluncuran.

Dengan pilihan metode pembayaran yang lebih beragam, pelanggan dapat memilih opsi yang paling nyaman dan sesuai dengan kebutuhan mereka. Cukup pilih metode pembayaran saat melakukan transaksi di Ferizy, dan ikuti petunjuk yang tersedia untuk menyelesaikan pembelian. (*)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *